Buah Jomlang

in #fruits6 years ago

FB_IMG_1529831587313.jpg

Jamblang, bisa juga disebut dengan duwet dan java plum dalam bahasa Inggris, merupakan salah satu buah-buahan yang banyak di temukan di Asia. Di berbagai belahan dunia sendiri, buah jamblang banyak dikonsumsi sebagai cemilan yang menyehatkan. Dan pada artikel ini akan membahas tentang berbagai manfaat buah jamblang untuk kesehatan dan efek sampingnya.

Jamblang merupakan salah satu buah-buahan tropis yang lezat dan dikemas dengan berbagai vitamin dan mineral. Bagian buah, biji, kulit kayu, dan daun jomblang memiliki khasiat yang biasa digunakan dalam pengobatan tradisional atau herbal untuk menyebuhkan berbagai penyakit. Berdasarkan banyaknya manfaat yang dapat diperoleh ini, tidak mengherankan tanaman jomblang ini dikenal luas di berbagai belahan dunia.

FB_IMG_1529831584540.jpg

Manfaat Buah Jamblang

Baik untuk Penderita Diabetes

Buah jamblang sering digunakan sebagai buah untuk diabetes oleh beberapa praktisi tradisional. Secara ilmiah, buah ini memiliki indeks glisemik rendah, yang menjadikannya sebagai pilihan yang baik untuk para penderita diabetes.

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh dan Kekuatan Tulang

Buah jamblang atau buah duwet ini juga memiliki kandungan nutrisi yang sehat seperti kalsium, zat besi, potassium atau kalium, dan vitamin C yang membuatnya menjadi buah-buahan yang sangat baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan kekuatan tulang

Menjaga Kesehatan Jantung

Buah jamblang sarat dengan nutrisi seperti asam ellagic / ellagitannin, anthocyanin, dan anthocyanidins yang dapat memberikan efek anti inflamasi. Senyawa tersebut juga merupakan antioksidan yang dapat mencegah oksidasi kolesterol dan pembentukan plak yang berkontribusi terhadap penyakit jantung

FB_IMG_1529831592288.jpg

Mengobati Infeksi

Secara tradisional, berbagai bagian dari pohon jamblang seperti daun, kulit kayu, dan biji-bijiannya telah lama digunakan untuk mengobati infeksi. Tanaman ini menyimpan senyawa seperti asam malat, asam galat, asam oksalat, dan tanin yang memberikan efek pada tanaman serta buahnya sebagai antimalaria, antibakteri, dan sifat gastroprotektif

Menurunkan Risiko Terkena Kanker

Penelitian telah menunjukkan bahwa jamblang memiliki aktivitas anti tumor yang dapat menghambat pertumbuhan tumor. Efek ini dipercaya karena adanya kemampuan pada jamblang untuk melawan sel penyebab kanker yang berbahaya. Ekstrak jamblang juga dapat mencegah penyebaran kanker ke organ lainnya, karena kandungan antioksidan dan antiinflamasinya yang cukup tinggi

Menghilangkan Bau Mulut Secara Alami

Sari buah dari buah jamblang merupakan zat alami yang dapat digunakan sebagai obat kumur karena dapat menghilangkan bau mulut. Selain itu, bagian dari daging buah jamblang juga dapat digunakan sebagai pengobatan gusi berdarah

FB_IMG_1529831589822.jpg

Menjaga Kesehatan Hati secara Alami

Jamblang diketahui dapat mencegah terjadinya kerusakan pada organ hati. Banyak herbalis yang menggunakan ekstrak buah jamblang yang dicampur dengan ramuan herbal lainnya karena memiliki antioksidan dan flavonoid yang berperan besar dalam pemurnian darah, yang pada akhirnya dapat membantu dalam menjaga fungsi hati yang sehat

Membantu Menyembuhkan dan Mencegah Jerawat

Bagian biji jamblang dapat digunakan sebagai perawatan alami untuk mengatasi jerawat. Yang perlu Anda lakukan adalah hancurkan biji jamblang dan campurkan dengan susu sapi ke dalamnya. Oleskan ramuan tersebut sebelum tidur dan bilas di pagi harinya. Penggunaan yang teratur dari ramuan ini dipercaya sangat membantu dalam menyembuhkan dan mencegah jerawat

Kaya akan Zat Besi

Buah jamblang memiliki kandungan zat besi. Sehingga dengan mengkonsumsi buah jamblang secara rutin dapat membantu Anda dalam mencegah dan mengatasi anemia, serta penyakit kuning. Selain itu buah jamblang juga sangat baik untuk wanita yang menderita masalah saat masa menstruasi untuk memenuhi asupan akan zat besi

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Karena kandungan vitamin C yang cukup tinggi pada buah jamblang, hal ini dapat membuat sistem kekebalan tubuh menjadi lebih kuat, yang pada akhirnya dapat membantu tubuh dalam melawan serangan penyakit dan menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Coin Marketplace

STEEM 0.23
TRX 0.11
JST 0.029
BTC 66255.12
ETH 3564.10
USDT 1.00
SBD 3.15