Kinerja 2019 di Bidang Menulis dan Mengajar |

in #actnearn4 years ago

AyiJufridar_190919_01.jpg


Awal Januari 2020, saya mencoba melihat kembali kinerja selama 2019 dalam berbagai bidang. Tidak terlalu membanggakan, tetapi banyak hal yang patut disyukuri. Dari sekian banyak kegiatan, bisa dibuat dalam dua kelompok besar, yakni mengajar dan menulis. Sayangnya, saya tidak menulis jurnal sepanjang 2019 yang harus diperbaiki sepanjang 2020.

Tentu banyak kinerja lain yang tidak masuk di sini, termasuk di bidang organisasi dan sosial kemasyarakatan yang tidak ada kaitannya dengan profesi sebagai dosen.

Data di bawah ini pun tidak terlalu lengkap karena banyak kegiatan pelatihan yang saya lakukan tidak tercatat dengan rapi. Tapi setidaknya, masih ada yang tercatat. Saya pun memposting di Steemit agar data tersebut tidak hilang. Mungkin akan perlu suatu saat nanti.


AyiJufridar_190919_03.jpg


Mengajar 2019:

  1. MK Korespondensi Indonesia, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, 3 SKS
  2. MK Konferensi dan Rapat, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, 3 SKS. Semester Genap 2019 dan Semester Ganjil 2019/2020. Tiga kelas.
  3. MK Konferensi dan Rapat, Semester Pendek, Agustus 2019.
  4. MK Bahasa Jurnalistik, Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP, 3 SKS.
  5. MK Desain Media, Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP, Kelas V-A, 3 SKS.
  6. MK Desain Media, Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP, Kelas V-B, 3 SKS.
  7. MK Meliput dan Menulis Berita, Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP, 3 SKS.
  8. MK Penulisan Feature, Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP, 3 SKS.
  9. MK Periklanan, Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP, Kelas V-B, 3 SKS.
  10. MK Periklanan, Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP, Kelas V-C, 3 SKS.

Publikasi Karya 2019

  1. Puisi Tugu Perpisahan, Sayap Singa, Reuni, Magma Relief, basabasi.com, Selasa 29 Januari 2019.
  2. Membaca Fase Llosa (resensi buku), majalah MAJAS edisi Februari 2019.
  3. Puisi Tumbal Rasa, Pertemuan Penyair Nusantara 2019.
  4. Artikel ilmiah populer; Mengelola Hoaks Pemilu Bernilai Edukasi, Serambi Indonesia, Senin 11 Februari 2019.
  5. Puisi “Maya Saya” dan “Purnama Tenggelam”. Antologi Puisi Dari Negeri Poci 9 Pesisiran, Komunitas Radja Ketjil Kosa Kata Kita, Agustus 2019. ISBN: 978-623-7430-00-1.
  6. Cerpen “Kari Mak Qori”, dimuat di Kompas 14 April 2019.
  7. Artikel ilmiah popular; Kredibilitas Penyelenggara Pemilu, dimuat di Koran Jakarta 21 April 2019.
  8. Cerpen “Memburu O”, dimuat di surat kabar Radar Selatan, 5 Februari 2019.
  9. Cerpen “Kohlerboom”, juara unggulan Lomba Cipta Cerpen Cinta Bumi yang digelar ICLaw Green Pen Award 2019. Dimuat dalam buku “Daun Tebu Keemasan”, diterbutkan Yayasan Rayakultura, Jakarta. ISBN: 978-623-91957-0-0.
  10. Cerpen “Pemurung Makam”, dimuat di surat kabar Tribun Jabar, edisi 5 April 2019.
  11. Cerpen “Silang Merah”, dimuat di kurungbuka.com, 16 Juni 2019.
  12. Cerpen “Cinta Dalam Secangkir Sanger”, diterbitkan dalam buku Festival Sastra Bengkulu 2019.
  13. Puisi “Senam Barista”, “Cangkir Retak”, dan “Sanger Tenteng”, dimuat di Serambi Indonesia 8 September 2019.
  14. Puisi “Kayat Rempah” dan “Bukit Pasir” dimuat di Antologi Puisi Jazirah 2, Segara Sakti Rantau Batuah, diterbitkan bersama oleh Dinas Kebudayaan Kepri, Dewan Kesenian Kepri, dan Yayasan Jembia Emas, Oktober 2019. ISBN: 978-602-5819-42-1.

Bedah Buku_02.jpg


Pengabdian Masyarakat 2019:

  1. Dosen Pembimbing Lapangan KKN Kelompok 85 Desa Krueng Seupeng dan Kelompok 97 Desa Pulo Iboih Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara.

Beberapa tautan berita KKN:

a. http://news.unimal.ac.id/index/single/460/mahasiswa-kkn-beri-les-gratis-bagi-anak-krueng-seupeng
b. https://pelita8.com/lestarikan-budaya-aceh-mahasiswa-ajarkan-tarian-untuk-anak-anak/
c. http://news.unimal.ac.id/index/single/468/masyarakat-apresiasi-taman-toga-mahasiswa-unimal-di-lokasi-kkn

  1. Menjadi narasumber rutin di RRI Pro 2 Lhokseumawe 92,50 FM setiap Rabu pukul 20.00 – 21.00 WIB.
  2. Menjadi pemateri Pembekalan Mahasiswa OJT, D-III Kesekretariatan, “Dari OJT ke Jaringan Kerja”, 27 Februari 2019.
  3. Pemateri dalam Workshop Isu Liputan Industri Pupuk di PT Pupuk Iskandar Muda, 13 Februari 2019.
  4. Pemateri dalam pelatihan jurnalistik tentang UMKM di Bukit Indah, 20 Februari 2019.
  5. Pemateri Teknik Menulis Cepat bagi Putra Putri Komunikasi FISIP Unimal 2019, 14 Desember 2019.
  6. Pemateri Menulis di Media Sosial, Bagi mahasiswa penerima beasiswa Badan Zakat Unimal, Kampus Bukit Indah, 2 Mei 2019.
  7. Pemateri dalam Sosialisasi Hasil Pengawasan Pemilu 2019, Bawaslu Aceh. Lhokseumawe, 30 Oktober 2019.
  8. Menjadi dewan juri Monolog dalam Festival Lomba Seni Siswa Nasional, Aceh Utara dan Lhokseumawe, 17 – 18 Juli 2019.
  9. Menjadi pemateri tentang Bijak Bermedsos di Sekolah Sukma, 19 November 2019.
  10. Menjadi pemateri dalam Jogyakarta Internasional Literary Festival, 27 – 30 Sepember 2019 di Yogyakarta.
  11. Mendapat undangan mengikuti Pertemuan Penyair Nusantara di Kudus, Jawa Tengah, 28 – 30 Juni 2019.
  12. Mendapat undangan mengikuti Borobudur Writer and Cultural Festival 2019 di Magelang dan Yogyakarta, 21 – 24 November 2019.
  13. Menjadi moderator dalam Edukasi Migas Bagi Mahasiswa, SKK Migas dan PHE, Kampus Unimal Lancang Garam, 8 April 2019.
  14. Menjadi moderator dalam temuwiacara tentang Perpustakaan, Komunitas, dan Kesejahteraan, Dinas Perputakaan Kabupaten Aceh Utara, 23 Oktober 2019.
  15. Menjadi pemateri dalam diskusi publik, “Titik Kritis Pemilu 2019”, Kampus Bukit Indah, 20 Februari 2019.
  16. Menjadi pemateri dalam pembekalan mahasiswa magang, “Mengelola Konflik dan Menjaga Peluang”, Bina Karier dan Kewirausahaan Unimal, Kampus Bukit Indah, 27 Oktober 2019.
  17. Menjadi pemateri dalam pembekalan mahasiswa magang, “Membangun Karakteristik Kepemimpinan”, Bina Karier dan Kewirausahaan Unimal, Kampus Bukit Indah, 19 Oktober 2019.

Penulisan Buku 2019:

Buku “Demi Tegaknya Demokrasi Elektoral, Potret Pengawasan Pemilu Serentak di Kota Lhokseumawe, bersama Teuku Kemal Fasya, Teuku Zulkarnaen, Muzakir, dan Sofhia Annisa, Bandar Publishing, 2019. ISBN: 978-6327-499-61-9.


Bedah Buku_03.jpg


13c48bc2-7ae1-4975-8b66-ebd8f7b9343d.jpg


Badge_@ayi.png


follow_ayijufridar.gif

Sort:  

Produktivitas yang tiada matinya. Semua bisa jad jalan untuk menulis. Bahkan dari menulis bisa untuk mengajar. Yang penting semua jadi barookah ya bang @ayijufridar...
Meluis jadi jalan kemuliaan
demikian jga mengajar semua jad jalan yang barokah

Terima @rokhani. Sudah setahun ini saya kerjanya hanya menulis dan mengajar saja. Amin, semoga berkah. Saleum dari Aceh.

Saya salut dengan kegiatannya, meski sesibuk apapun, namun tetap konsisten dalam beraktivitas.

Sukses selalu 😊

Terima kasih @midiagam. Meski menulis belum bisa diandalkan sebagai sumber penghasilan, bagi saya ini pekerjaan yang menyenangkan.

Betul, kalau menulis sudah menjadi hoby, rasa-rasanya, sehari tak membuat tulisan, seperti ada yang kurang.

Pencapaian yang istimewa, Bang.
Semoga tahun ini semakin lebih baik.

Terima kasih @ettydiallova. Semoga sukses juga di Taiwan dan semoga pemilu di sana aman dan lancar.

Congratulations @ayijufridar! You have completed the following achievement on the Steem blockchain and have been rewarded with new badge(s) :

You distributed more than 16000 upvotes. Your next target is to reach 17000 upvotes.

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

You can upvote this notification to help all Steem users. Learn how here!

Hebat Pak, Selamat atas capaian brilian Bapak.
Saya mesti banyak belajar dari Bapak @ayijufridar
Salam kenal dari Jawa Pak :)

Salam kenal kembali @wongbraling. Sudah lama di Steemit, kita baru terhubung sekarang. Saya lihat beberapa postingan @wongbraling tentang kuliner di Yogya. Saya sering ke Yogya dan terakhir November 2019 lalu mengikuti Borobudur Writer and Cultural Festival.

Ya, Pak. Tapi, memang postingan saya masih acak, dan juga acak-acakan :) maklum baru belajar. kenal steem baru 6 bulan ini. Memang, beberapa kali saya posting tentang kuliner di Jogja, tapi secara umum konten posting saya masih random baik tema isi maupun juga dari sisi bahasa.

Saya tinggal di Purbalingga, Pak @ayijufridar di Jawa Tengah. Jadi, beberapa postingan menyangkut tempat selain ditempat tinggal saya hanya karena kebetulan lewat saja pak, terkadang urusan pekerjaan.

Mungkin, lain waktu Pak @ayijufridar mengunjungi sekitar Purbalingga, ataupun Purwokerto bisa sekalian mampir Pak :)

Coin Marketplace

STEEM 0.31
TRX 0.11
JST 0.034
BTC 64549.55
ETH 3170.62
USDT 1.00
SBD 4.13