SEC-S16W6 | Which country you think would've liked to be born? | Finland

in Traveling Steem2 months ago

Hai teman Steemian selamat malam

Hari ini saya ikut kontes dengan topik menarik "SEC-S16W6 | Negara mana yang menurut Anda ingin Anda lahirkan? | Negara Finlandia" dan saya mengundang temanku sesuai nama akun @molida, @alee75, @fajrulakmal99 dapat klik link nya Disini

1. Di negara mana Anda ingin dilahirkan selain negara Anda?

mother-84628_1280.jpgSumber Gambar

Sepertinya sulit untuk menentukan satu negara khusus dimana saya ingin dilahirkan selain negara yang telah menjadi kehidupan saya selama berpuluh-puluh tahun ini. Mungkin apabila harus memilih, saya akan memilih negara dengan empat musim. Dimana negara tempat saya tinggali sekarang beriklim tropis sehingga cuacanya hanya panas dan hujan saja. Bagi kebanyakan orang yang tinggal di negara dengan daerah iklim tropis seperti saya pasti ingin merasakan musim salju dan memakai pakaian tebal supaya tidak kedinginan dicuaca yang teramat dingin hingga menusuk ke tulang, musim semi dan melihat banyak bunga bermekaran serta burung berkicauan, hingga musim gugur melihat banyak daun berwarna jingga kecoklatan memenuhi jalan. Pasti pemandangan tadi amat memanjakan mata apalagi bagi sesiapa yang belum pernah merasakannya, termasuk saya sendiri. Namun sepertinya negara yang akan saya pilih untuk merasakan sensasi ini adalah negara Finlandia

2. Mengapa Anda memilih negara ini secara khusus?

flag-of-finland-123273_1280.jpgSumber Gambar

Saya amat penasaran mengenai kultur budaya serta keseharian masyarakat Finlandia. Dimana saya sudah sering kali membaca dan mendengar bahwa negara ini adalah negara dengan penduduk paling bahagia di dunia serta fasilitas untuk warganya amat terjamin. Pendidikannya juga nomor satu serta mereka memiliki perdana menteri yang masih amat muda dan ia merupakan seorang perempuan. Banyak hal yang membuat saya takjub akan negara ini dan ini benar-benar mensugesti saya untuk memilih Finlandia secara khusus sebagai negara yang saya harap dapat dilahirkan selain di negara tempat saya dilahirkan dan dibesarkan saat ini. Saya ingin bersekolah dan merasakan bagaimana pendidikan top dunia ini dan bagaimana rasanya bekerja di negara dengan banyak sekali kemudahan serta kefleksibilitas untuk karyawannya ini

3. Apa istimewanya negara ini hingga bisa dianggap sebagai pilihan terbaik Anda? Gastronomi, budaya, agama...

wooden-houses-796386_1280.jpgSumber Gambar

Menurut saya siapa yang tak ingin dilahirkan juga dibesarkan di negara terbahagia di dunia?. Belum lagi indeks lingkungannya yang amat baik hingga mendapat penghargaan bertahun-tahun berturut-turut pula. Rupanya di Finlandia juga terdapat perbedaan budaya di berbagai wilayahnya, terutama perbedaan kecil dalam dialek. Kelompok minoritas, yang beberapa di antaranya memiliki status yang diakui oleh negara yang tetap mempertahankan identitas budaya mereka di Finlandia. Banyak orang Finlandia yang secara emosional terhubung dengan pedesaan dan alam, karena urbanisasi skala besar merupakan fenomena yang relatif baru bagi masyarakat sana. Kemudian fakta menarik lainnya mengenai Finlandia, yaitu masyarakatnya amat terbiasa untuk melakukan relaksasi diri di sauna. Hampir disetiap tempat dapat ditemukan sauna dan mereka telah melakukan budaya ini sejak dulu. Tujuan sauna adalah untuk mandi, dan panasnya (baik kering atau uap) membuka pori-pori kulit serta membersihkan tubuh secara menyeluruh. Orang Finlandia sering menggunakan sauna untuk memulihkan diri dari pekerjaan fisik yang berat. Budaya sauna mendikte pembicaraan yang tenang dan waktu berpikir untuk menenangkan pikiran. Sauna tidak boleh diburu-buru karena penting untuk kehidupan spiritual

4. Nyatakan perbedaan antara negara itu dan negara tempat Anda berasal

raahe-96751_1280.jpgSumber Gambar

Perbedaan antara negara tempat saya berasal dengan negara yang akan menjadi tujuan saya apabila dapat dilahirkan kembali tentu sangat kontras. Perbedaan tersebut amat mencolok mulai dari budayanya, agama, ciri fisik masyarakatnya, hingga letak geografis negaranya. Perbedaan yang signifikan di negars Finlandia ada musim salju sementara negara Indonesia tempat saya domisili saat ini tidak ada sama sekali musim salju. Saya senang dapat tinggal di negara saya yang tercinta ini namun saya dapat beradaptasi jika memang dapat berada di negara lain suatu hari nanti walaupun awalnya akan kedinginan ketika salju mulai turun

Terimakasih telah membaca topik di negara mana saya ingin dilahirkan selain di negara saya sendiri. Semoga kita semua sehat dan terhindar dari penyakit ditengah cuaca yang tak menentu seperti sekarang ini

Demikianlah tulisan saya dalam rangka berpartisipasi di dalam topik kontes yang menarik ini

Salam spesial buat semua teman Steemian ku
Tentang Saya 👉@waterjoe

Sort:  
 2 months ago 

Sepertinya sulit untuk menentukan satu negara khusus dimana saya ingin dilahirkan selain negara yang telah menjadi kehidupan saya selama berpuluh-puluh tahun ini.

Oh yeah, it's understandable. Choosing a different country from where you've spent most of your life can be tough. It's like trying to imagine a whole new world outside of what you know.

Saya amat penasaran mengenai kultur budaya serta keseharian masyarakat Finlandia.

I feel like learning about different cultures is so fascinating. It's like opening a door to a whole new world of traditions, food, and ways of life. Exploring Finland's culture would be an exciting adventure.

Menurut saya siapa yang tak ingin dilahirkan juga dibesarkan di negara terbahagia di dunia?

I totally agree! Who wouldn't want to be born and raised in the happiest country in the world? It's like being surrounded by positivity and joy from day one. Finland sounds like a dream destination for a happy life.

Perbedaan antara negara tempat saya berasal dengan negara yang akan menjadi tujuan saya apabila dapat dilahirkan kembali tentu sangat kontras.

Yeah, the differences between your home country and the one you'd like to be born in are probably huge. It's like comparing two completely different worlds, from the weather to the people's way of life. Adjusting to a new environment would definitely be an adventure, especially with the contrast in climates.

All the best

TEAM 5

Congratulations! Your post has been upvoted through steemcurator08.

Curated by : @josepha
 2 months ago 

Thank you very much for giving a good review for this content...:)

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Pilihan yang tepat pak ☺️, menjadikan pilihan untuk dilahirkan di negara yang jauh di pandang dan meskipun ini hanyalah sebuah pilihan 🤭. Semoga sukses ya pak dan terimakasih atas undangannya 🤝

 2 months ago 

Terimakasi kembali, anda sudah memberikan komentar yang bagus untuk konten ini :)

Sama-sama pak ☺️

TEAM 5

Congratulations! Your post has been upvoted through steemcurator08.

Curated by : @josepha
 2 months ago 

Thank you very much ..:)

Finlandia memang negara yang sangat menarik, dia bisa dekat ke mana saja di kawasan Skandanavia, ada Swedia, Denmark, dan lainnya.

Tentu saja bisa selalu bermandikan salju ..., terima kasih sudah menyajikan bacaan menarik bagi kami, semoga bermanfaat

 2 months ago 

Terimakasih kembali anda sudah memberikan ulasan yang bagus untuk konten ini :)

 2 months ago 

Finlandia adalah negara yang sangat indah dan juga menjadi negara paling bahagia di dunia, saya juga sangat ingin tinggal di negara indah itu pak.

 2 months ago 

Iya betul, terimaaksih banyak anda sudah memberikan komentar yang bagus untuk konten ini :)

 2 months ago 

Hello my friend, I really enjoy reading your entry, your writing are very perfect and I enjoyed everything, I have seen why you chose this particular country, indeed it's a good country. I'm a Nigerian and I wish I was born in the USA, there are one of the best country ever and I wish to be there one day, wish you success..

 2 months ago 

Thank you very much for giving a good review for this content :) I see, you want to be in the US one day and I hope that your wish can also come true, friend...:)

 2 months ago 

Hello traveler! 👋🏼

Thanks for sharing your post in the TS Community. Here you are the feedback and evaluation results:


AI/Plagiarism free☑️
Steemexclusive☑️
Club5050☑️
Free bots☑️
Voting CSI > 18.5☑️

~ Join the Discord server + Telegram group and have a happy day.👍🏼



Curated by @benoitblanc

 2 months ago 

Thank you very much ..:)

 2 months ago 

If you had to choose a country to be born in other than your own, it would be Finland. The culture, happiness of the people, top-notch education system, and beautiful four seasons make it an ideal choice for me. The differences between Finland and Indonesia, such as the presence of snow and sauna culture, are striking. Finland's emphasis on nature and relaxation in saunas is something you would love to experience.

 2 months ago 

Thank you very much for giving a good review for this content :)

 2 months ago 

Hello friend greetings to you, hope you are doing well and good there.

You like to be born in Finland. Yes this is a too beautiful country having a high life standard. Along with it as you have discussed the beautiful places in it, it's true. You said the significant difference is that in Finland there is a snow season while in the country of Indonesia where you live isn't. Yes I really like snowy places too.

I wish you very best of luck in this contest.

 2 months ago 

Thank you very much for giving a good review for this content :)

Coin Marketplace

STEEM 0.29
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 69715.93
ETH 3772.35
USDT 1.00
SBD 3.77