The Diary Game 31 Oktober 2023: Malam pertama ujian di dayah

in STEEM FOR BETTERLIFE11 months ago (edited)

Assalamualaikum, sahabat semua!!
Apakabarmu hari ini?, Semoga selalu dalam keadaan baik-baik saja.

20231102_162640.jpg

Olahraga pagi ini saya lakukan dengan push up sekitar 20 kali kemudian saya lanjutkan dengan sit up sekitar 15 kali. Setelah olahraga sederhana itu saya lakukan kemudian saya lanjutkan dengan sarapan pagi bersama orang tua saya. Selanjutnya setelah saya sarapan pagi kembalilah saya ke kamar untuk membuka laptop yang telah saya letakkan di atas meja belajar untuk memulai belajar.

Saya mengakhiri belajar untuk pagi ini ketika siang tiba, maka saat itu saya keluar dari kamar menuju kamar mandi untuk mandi serta berwudhu karena sebentar lagi masuk waktu dzuhur. Setelah selesai mandi, kemudian saya kembali ke kamar untuk mengganti pakaian dan bermain HP, sambil saya menunggu adzan Dzuhur tiba. Tidak lama kemudian adzan pun dikumandangkan, saya langsung menunaikan 4 rakaat salat zuhur di kamar.

Siang ini saya memiliki janji bersama teman saya yaitu Arif final yang bahwa dia akan datang ke Krueng Geukueh untuk mengerjakan tugas skripsi bersamaku. Saya berangkat ke sana buku setelah sebelumnya menikmati makan siang di rumah.

IMG_20231031_141354.jpgperjalanan ke Krueng Geukueh

Tibalah saya di warung kopi SD Cafe sekitar jam 14.00 saat itu sudah duluan tiba teman saya Irwandi. Namun tidak lama kemudian tiba juga teman saya dari Krueng Mane itu.
IMG_20231031_174440.jpgtemanku dari Krueng Mane

Karena tujuan kami adalah untuk membuat tugas maka kami fokus dengan tugas kami masing-masing. Sementara teman saya irwanti dia hanya duduk di meja sebelah saya dan sedang mengedit video untuk diunggah ke YouTube. Akhir-akhir ini saya tidak terlalu aktif di YouTube karena saya sedang sibuk menyelesaikan tugas akhir saya ini.

IMG_20231031_174504.jpgaku bersama @irwandisaputra

Kami semua meninggalkan warung kopi tersebut setelah menikmati minuman serta membayarnya. Siap pulang pada jam 17.30, dan sempat melaksanakan salat di masjid. Perjalanan dari Krueng Geukueh menuju rumah hanya membutuhkan waktu 10 menit saja.

Sedangkan Kegiatan saya di malam harinya adalah seperti biasa yaitu mengaji mulai setelah salat magrib dan makan malam. Kira kita Saya berangkat ada jam 17.30, yang intinya Saya sempat melaksanakan salat Isya berjamaah di tempat pengajian. Adapun setelah melaksanakan salat Isya malam ini adalah malam pertama ujian Untuk CAWU pertama tahun 1445 H. Terus santri mempersiapkan hafalan serta bacaan kitab untuk diseleksi oleh guru pengajian.

PXL_20231031_143802957.NIGHT.jpgujian dimulai

Ujian dilaksanakan secara serentak mulai dari kelas 1 hingga kelas 7. Mata pelajaran yang cukup siapkan seperti mata pelajaran terlalu mulai dari kitab Tauhid , kitab fiqih, kitab Tasawuf serta kitab Nahwu dan saraf.

PXL_20231031_151808719.NIGHT.jpgpara santri sedang mengikuti ujian

Sekian postingan saya kali ini, terimakasih atas perhatian.
Wassalam
@walictd

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 64871.83
ETH 2536.52
USDT 1.00
SBD 2.67