STEEM FOR BETTERLIFE| Pasar keliling.
Assalamualaikum wr.wb.
Pasar yang hanya bisa kita jumpai sekali dalam satu minggu
Ini bukan lah toko yang megah ataupun mall yang megah, ini hanyalah pekan tradisional yang hanya dapat kita temui sekali dalam satu minggu, disini kita bisa melihat berbagai dagangan yang mereka tawarkan ke pembeli, tempat yang begitu sederhana dengan beralas terpal namum begitu banyak peminatnya.
melihat ibu-ibu yang sibuk memilih baju yang di tawarkan pedagang dengan harga lebih murah, bayangkan saja baju daster yang biasanya di jual di toko 150.000ribu rupiah di sini hanya dihargai 60.000ribu rupiah satunya, istri saya juga ikut membeli dalaman atau CD untuk putri saya 20.000ribu dapat tiga CD lumanyan utuk berhemat di masa pandemi covid 19 seperti sekarang ini, karena di luar sana banyak sekali barang-barang yang di jual dengan harga yang sangat mahal sekali.
Di antara semua yang mereka jual yang paling banyak pembelinya menurut yang saya lihat di pekan kali ini adalah pecah belah barang-barang peralatan dapur yang begitu ramai di serbu para ibu-ibu, mereka membeli gelas plastik, piring plastik bahkan ember utuk di jadikan tempat penampungan air ketika mereka mencuci.
Harga yang mereka jual disini terbilang lebih murah dan masih bisa ditawar dengan harga yang lebih murah lagi dan yang pastinya harga yang sangat terjangkau oleh masyarakat, jarang sekali saya bisa menik mati suasana pasar seperti ini, karena memang pasar ini banyak di kunjungi oleh para ibu-ibu rumah tangga, jadi sedikit canggung kalau bapak-bapak yang membeli keperluan perabotan dapur, hehehe..
Tidak ketinggalan beberapa barang pernak pernik hiasan bling-bling yang di jual kepada anak-anak kecil dan para remaja putri alias ABG, gelang-gelang kecil yang penuh dengan warna dan boneka mainan untuk teman tidur mereka juga di jual di pasar ini.
Di pasar yang hanya bisa kita jumpai satu kali dalam satu minggu ini juga banyak menawarkan berbagai makana atau kuliner jajanan pasar yang begitu menggugah selera.
sekian tentang pasar/ pekan kali ini.
Terimakasih @umar69
Cc
@irawandedy