Bagaimana Cara Mendapat Uang Melalui Blog?

in #blog5 years ago

Membangun sebuah blog untuk investasi masa depan.jpg

Artikel ini telah tayang juga di blog pribadi penulis dengan judul Cara Mendapat Uang Melalui Blog

Apakah kamu sudah memiliki blog dengan domain kamu sendiri? Atau kamu masih memakai blog gratisan dengan fitur-fitur terbatas?

Jika kamu belum memiliki blog dengan domain kamu sendiri, alangkah baiknya kalau kamu segera memiliki blog dengan domain sendiri. Biar ga terlihat noob, hehehe.

Kalau kamu masih memakai blog gratisan, tidak salahnya kalau kamu sudah bisa mempertimbangkan untuk memiliki blog sendiri dengan fitur-fitur yang lengkap. Apalagi sekarang sudah tahun 2020 dan ga zamannya lagi pakai gratisan, hihihi.

Tiga Cara Mendapatkan Uang dari Blog

Setelah kamu memiliki blog sendiri, kini saatnya kamu membangun blog sesuai dengan kemampuan yang kamu miliki. Tulislah konten-konten yang padat dan memberikan manfaat kepada pembaca secara luas. Jika konten kamu disenangi orang, tentu trafik pengunjung blog akan meningkat. Dengan meningkatnya jumlah kunjungan ke blog kita, tentu kita akan berpikir keras bagaimana caranya agar blog kita menghasilkan uang.

Tapi sebelum kamu berpikir untuk mendapatkan uang secara instan melalui blog, kamu harus mengubur dalam-dalam impian itu. Saya tidak menyarankan kalian untuk mendapatkan uang melalui blog dalam jangka waktu 1 tahun. Butuh proses dan kesabaran untuk mengembangkan sebuah blog yang dapat menghasilkan uang. Anggap saja blog yang sedang kamu kembangkan saat ini merupakan investasi bagi masa depan.

Jangan pernah melihat keberhasilan para blogger lain dari segi pendapatan mereka. Sebelum mereka berhasil, mereka sudah pernah mengalami kegagalan-kegagalan. Pelajarilah kegagalan demi kegagalan tersebut untuk mencapai kesuksesan.

Lalu bagaimana cara mendapatkan uang melalui blog? Ada banyak cara bagi blogger untuk mendapatkan uang melalui blog. Berikut ini beberapa cara mendapatkan uang melalui blog.

Memanfaatkan Iklan

Tidak bisa dipungkiri jika Google Adsense masih menjadi pilihan utama bagi para blogger untuk mendapatkan uang melalui blog. Jika kamu merasa blog kamu sudah layak untuk diberi ruang bagi iklan, maka segeralah mendaftar untuk menjadi bagian dari Google Adsense.

Namun untuk mendapatkan persetujuan dari Google Adsense ternyata tidak semudah yang kita bayangkan. Saya beberapa kali pernah ditolak oleh Google Adsense, tapi saya tidak pernah menyerah. Kegagalan saya lebih disebabkan karena saya tidak sabar untuk membangun konten-konten bermutu.

Google Adsense bukan satu-satunya "pemberi uang" untuk blog kita. Ada banyak cara agar kita bisa mendapatkan uang melalui blog. Beberapa saingan Google Adsense yang bisa dijadikan alternatif lain misalnya Adnow, RevenueHits, Advertising Native, MGID, PayClick, Infolinks, dan lain-lain.

Mengikuti Lomba

Kalau kita rajin menulis artikel di blog tidak ada salahnya kita mengikuti lomba blog. Ada banyak variasi lomba blog yang bisa diikuti dengan tawaran hadiah menggiurkan. Keuntungan mengikuti lomba blog salah satunya adalah memperkaya konten blog kita dengan tulisan berkualitas. Kita pasti akan menulis artikel dengan bagus agar artikel tersebut menang.

Semakin banyak lomba blog yang kamu ikuti, peluang untuk menang semakin besar. Tapi jika kamu belum beruntung, jangan patah semangat. Teruslah berusaha dan belajar untuk mendapatkan hasil maksimal.

Program Afiliasi

Program afiliasi adalah sebuah program kemitraan antara pihak penjual (penyedia barang) dan pihak pemasar (pemilik blog). Kita bisa mengulas sebuah produk yang disediakan oleh pihak penjual dan berusaha menarik minat pembeli setelah membaca hasil ulasan kita.

Jika produk terjual maka kita akan mendapatkan komisi sesuai dengan kesepakatan bersama. Semakin banyak produk yang kita ulas, peluang untuk mendapatkan komisi juga semakin besar.

Kamu juga bisa mencoba untuk mendaftarkan diri di beberapa toko online yang menyediakan program afiliasi, seperti Lazada, Lazora, Bhinneka, Bibli, dan lain-lain. Program afiliasi juga dibutuhkan kesabaran yang luar biasa. Jadi tidak serta merta kita dapat memperoleh uang secara instan.

Selain tiga cara di atas, ada banyak alternatif lain yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan uang melalui blog. Jika kamu punya keahlian khusus, saatnya kamu menjual produk-produk yang kamu hasilkan. Kamu juga bisa menawarkan jasa-jasa kepada pengunjung blog.

Sekarang pilihan ada di tangan kamu sendiri. Selamat berkarya!

Artikel diambil dan diolah dari blog pribadi penulis.

Sort:  

Sangat bermanfaat bg

Coin Marketplace

STEEM 0.25
TRX 0.19
JST 0.037
BTC 93575.21
ETH 3330.28
USDT 1.00
SBD 3.89