The Diary Game {Sabtu, 17 Februari 2024} || Rutinitas biasa di akhir pekan
Sahabat, admin dan segenap moderator komunitas tercinta @steem.sea. Di hari akhir pekan ini kembali aku dihadapkan dengan tugas biasaku, yakni aktivitas di sekolah yang paling utama dan tugas lainnya yang aku kerjakan di sepanjang hari ini. Bermula pada pukul 06.10 menit waktu indonesia barat, saat itu aku baru terbangun dari tidurku dengan bersegera menunaikan kewajiban dua rakaat. Kemudian barulah aku melakukan berbagai persiapan untuk berangkat ke sekolah sebagaimana biasanya.
Setelah tugas kebersihan aku kerjakan beberapa saat, segera aku menikmati seadanya sarapan di kantinnya Tengku AFI dengan berduduk di sana hingga bel masuk berbunyi. Barulah aku beranjak dari tempat tidurku untuk memasuki ruangan kelasku guna melangsungkan pembelajaran dengan siswa.
Aktivitas di ruangan kelas pun aku padai ketika bel istirahat kembali dibunyikan. Di waktu istirahat tersebut, aku pun menyempatkan menuju toko service komputer di Keude Krueng Geukueh hanya untuk membawa sebuah laptop sekolah untuk diperbaiki.
Setelah laptop aku titipkan ataupun segera pulang dengan kembali ke sekolah, untuk melanjutkan pembelajaran dengan siswa hingga waktu pulang tiba yakni pada pukul 11.30 menit waktu indonesia barat untuk hari ini.
Aku pun langsung pulang ke rumah untuk berduduk beberapa saat yang mana setelahnya mandi pun aku langsung kan serta segera menikmati seadanya makan siang. Setelahnya barulah aku keluar menuju masjid untuk bersholat dhuhur.
Sepulang dari masjid aku pun segera beristirahat beberapa saat, karena tidak ada aktivitas pokok yang harus aku lakukan. Kemudian setelah aku tunaikan kewajiban shalat ashar sekitar pukul 17.00 Waktu Indonesia Barat. Akupun kembali mandi dan keluar menuju sebuah warung kopi hanya untuk berduduk saja menanti waktu maghrib tiba.
Setelah kewajiban shalat magrib waktu tunaikan, kembali aku pulang ke rumah hanya untuk menikmati sedikit makan malam serta berduduk saja seraya menyaksikan siaran televisi di ruangan tamu rumahku.
Sekitar pukul 21.00 Waktu Indonesia Barat, aku pun sempat singgah sesaat menuju Keudee Amplah yang tepatnya ke toko bang @yuswadinisam untuk mengcopy beberapa lembar dokumen yang aku perlukan. Namun di sela-selanya kami pun sempat membahas permasalahan dan perkembangan #steemit diantara masing-masing kami. Kemudian aku pun pamit untuk segera pulang.
Kembali aku singgah di warungnya Tengku AFI yang tepatnya di depan sekolah hanya untuk menikmati secangkir kopi dan berduduk saja hingga aku pun segera pulang setelah sekian lama di sana.
Setiba di rumah aku pun berduduk beberapa saat lagi hanya untuk menuntaskan diaryku, namun setelahnya barulah aku beranjak beristirahat
Sahabat sekalian, itulah cuplikan pemaparan diary ku pada kesempatan hari ini. Saran dan komentar terbaik sangat aku harapkan dari sahabat semua. Mohon maaf bila ada kesalahan dalam aku persembahkan postingan ini, Wassalam.
Camera Pictures | Smartphone |
---|---|
Models | RMX2180 |
Android Version | 11 |
Original picture | @teukuipul87 |
Picture Editing | Snapseed |
Location | aceh |
Ucapan terima kasih aku hantarkan kepada seluruh sahabat yang bernaung dalam komunitas tercinta ini, juga kepada seluruh abang dan kakak moderator. Terkhusus kepada :
@steemseacurator
@steem.amal
@anroja
Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
please click it!
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)
The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.
Terima kasih telah berbagi bersama di sini