"HWC contest #92: Food Diary Game - WEEK -25 by @syidah01 (5-11-2024)"

in Hindwhale Community17 days ago (edited)

Assalamu'alaikum Wr.Wb.

Halo Steemian, Selamat datang di partisipasiku pada kontes Food Dairy Game dari komunitas @hinwhale 😇
Menu Sarapan

Saya teringat dengan makanan orang dahulu yang makanan utamanya adalah ubi/singkong pada masanya. Masa dimana makanan belum beragam seperti sekarang ini. Singkong banyak memberi manfaat. Buah dan daunnya sama-sama bisa digunakan. Singkong dapat diolah menjadi banyak jenis makanan. Kali ini saya merebusnya dan dijadikan salah satu makanan ini.


IMG-20241105-WA0021.jpg
*Sarapan olahan Ubi *

Dalam bahasa Aceh makanan ini disebut dengan Boh Ubi Terubôh. Olahan ini disajikan dengan parutan kelapa dan manisan.

Cara mambuatnya yaitu;

  • kupas singkong lalu cuci sampai bersih.
  • Potong-potong singkong menjadi beberapa bagian kecil. Kemudian rebus dalam panci.

20241105_222502.jpg

  • setelah beberpa menit atau sampai singkong matang, angkat lalu tiriskan.
  • siapkan kelapa parut dan manisan.

20241105_223650.jpg

20241105_222634.jpg
*Siap dinikmati *

Menu Makan siang

Hari ini saya pulang sedikit terlambat dari sekolah. Jadi saya merasa sangat lapar. Dalam perjalanan pulang, saya mampir membeli Mie Caluk Bumbu Kacang. Niatnya akan saya makan dengan nasi putih saja. Padahal ketika sampai di rumah ibunda juga telah memasak makan siang.


20241105_134921.jpg
*Makan Mie bumbu Kacang kesuakaan *

Ngemil sore hari

Saya memeriksa kulkas, saya teringat setidaknya masih ada sisa empek-empek yang kemarin saya pesan dari rekan guru di sekolah. Ternyata memang benar empek-empeknya masih ada dan jumlahnya tinggal sedikit. 😅
Juga sisa kuah cukonya tinggal sedikit. Saya siap menggorengnya untuk disantap.


20241105_152845.jpg
*Empek-empek sisa perjuangan😄 *

Menu Makan Malam

Saya membantu ibunda membuat pepes udang untuk makan malam. Ibunda telah menyiapkan bahan-bahannya. Setelah selesai membuat, saya mengukus pepes dalam dandang. Karena hari sudah mulai gelap, kami memilih mengukusnya saja supaya lebih cepat matangnya.


20241105_190804.jpg
Pepes udang

Saya mengundang sahabat-sahabat semua untuk mengikuti kontes ini. Yok join kak @sailawana @wati dan @surinadewi untuk bergabung. Semoga kita berhasil dikontes ini.

Succes for All✨️

Bye bye steemian, sampai jumpa di postingan ku yang lain. Terima kasih telah membaca🙏

Warm Regard,

@syidah01

Sort:  

Oman dek..hawa x lah ibu ubi nya.. meleleh lah air liur rasany.. sep brat mangat..makanan alami dan sehat..

Sukses ya.. buat kontesnya

Iya kak.. Alhamdulillah sehat dan enak...aminn, sukses untuk kita ssmua.

Coin Marketplace

STEEM 0.22
TRX 0.20
JST 0.034
BTC 99266.82
ETH 3364.44
USDT 1.00
SBD 3.11