KISAH PERJALANAN ARGENTINA CHAMPIONS COPA AMERICA 2021

in Steemit City3 years ago

WhatsApp Image 2021-07-19 at 09.22.51 (4).jpeg

Sahabat bola, apa kabar hari ini. Tentunya harapan saya semua kita dalam keadaan sehat dan kebahagiaan yang sempurna yang dirasakan sehingga dapat menambah imun kesehatan dalam tubuh yang pada akhirnya akan melahirkan slogan “ Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat”.

WhatsApp Image 2021-07-19 at 09.22.51 (2).jpeg

COPA AMERICA 2021 telah di laksanakan dengan begitu meriah dan melahirkan adegan olahraga yang diperagakan para pemain tim nasional negara Amerika Selatan yang telah sukses melaju ke partai final Copa America Tahun 2021 yang di selenggarakan di negara Brazil. Jumlah negara yang ikut sebanyak 10 negara yang tergabung dalam Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan yang disingkat dengan CONMEBOL. Pada turnamen ini di bagi ke 2 group dimana Tim Nasional Argentina berada di group A, bersama Bolivia, Chile Paraguay dan Uruguay.

La Albiceleste julukan tim nasional Argentina mengawali fase group dengan pertandingan yang tidak bagus. Terlihat dari produktifitas memasukkan ke gawang lawan. Partai pembuka dengan Chile berkesudahan imbang 1-1. Di lanjutkan dengan uruguay dan paraguay dengan skor akhir 1-0 untuk kemenangan tim yang di koordinir di lapangan Lionel Messi. Baru pada penutupan fase group tim yang dilatih oleh Lionel Scaloni menang besar saat berhadapan dengan Bolovia dengan skor akhir 4 – 0. Itulah kemenangan terbesar di partai Final Copa America 2021. Statistik Argentina di fase group meraih 3 kemenangan dan sekali imbang dengan poin 10 membawa mereka menjadi juara group A.

WhatsApp Image 2021-07-19 at 09.22.50 (6).jpeg

WhatsApp Image 2021-07-19 at 09.22.51 (1).jpeg

Selanjutnya Timnas Tango Argentina di fase perempatfinal berjumpa dengan Runner Up group B yaitu Ekuador. Dalam pertandingan ini sang D’Maria mampu menang mudah hingga peluit di bunyikan skor akhir 3-0 untuk Timnas Argentina. Pada fase semifinal kembali berjumpa dengan Timnas Kolumbia, ini pertandingan yang sangat melelahkan bagi Argentina hingga waktu normal 2x 45 menit kedudukan imbang 1-1 hingga pemenang ditentukan lewat tendangan adu pinalty. Pada Copa America tidak ada perpanjangan waktu 2 x 15 menit, jika pertandingan imbang langsung pada tendangan 12 pas guna memastikan siapa yang akan maju ke partai selanjutnya yakni partai final COPA AMERICA 2021. Akhirnya saat proses tendangan adu pinalty dewi fprtuna berpihak kepada pemain yang tenang dalam menghadapi aura pilanty sehingga Timnas Tango Argentina berhak menantang tuan rumah Brazil di Final COPA AMERICA 2021 yang dilangsungkan di Stadion Maracana Rio de Janeiro, Brazil.

WhatsApp Image 2021-07-15 at 15.11.38 (2).jpeg

Akhirnya gelar bergengsi trophy COPA AMERICA dapat dibawa pulang oleh Messi bersama rekan-rekanya setelah terakhir kali Argentina memegang trophy tersebut pada tahun 1993. Sebelumnya sebanyak 6 kali gelaran Copa America, Argentina hanya menjadi empat kali runner-up. Sungguh warga negera Argentina mengucapkan terima kasih kepada pemain tim nasional terutama kepada Angel Di Maria atas tendangannya dapat membawa Albiceleste julukan skuad Argentina menjadi Champions Copa America 2021.

SELAMAT ARGENTINA JUARA COPA AMERICA 2021

sumber

TIMNAS = SkorVersusTIMNAS = SkorFase
ARGENTINA = 1VsChile = 1Fase Group B
ARGENTINA = 1VsUruguay = 0Fase Group B
ARGENTINA = 1VsParaguay = 0Fase Group B
ARGENTINA = 4VsBolivia = 0Fase Group B
ARGENTINA = 3VsEkuador = 0Fase Perempatfinal
ARGENTINA = 1 (3)VsColumbia = 1 (2)Fase Semifinal
ARGENTINA = 1VsBrazil = 0Fase final

@sazali.jpg

my name sazaliza.jpg

DQmNuF3L71zzxAyJB7Lk37yBqjBRo2uafTAudFDLzsoRV5L.gif

Sort:  
 3 years ago 

Y favorite team is Argentina 🇦🇷

Polish_20210425_125239192.jpg

Your post has been upvoted by @wo-photography courtesy of @sabbirrr

JOIN WITH US ON DISCORD SERVER:

Support us by delegating STEEM POWER.
20 SP50 SP100 SP250 SP500 SP

Follow @wo-photography & @steemitblog for last updates

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 68148.22
ETH 3249.65
USDT 1.00
SBD 2.67