Cara membuat masakan ayam masak merah
Selamat malam sahabat steemit semuanya.., kali ini saya akan membagikan beberapa gambar dan tatacara membuat masakan ayam masak merah. Masakan tersebut saya buat sendiri dirumah, rasanya sangat enak bahkan saya dan keluarga sangat menyukainya. Semoga kawan - kawan semuanya juga menyukainya.
.
BAHAN - BAHAN :
1.daging ayam
2.minyak makan
3.santan
4.kelapa gonseng
5.garam
6.kentang
.
BAHAN - BAHAN TUMISAN :
1.bawang merah
2.serai
3.daun pandan
4.gapu laga
.
BAHAN - BAHAN YANG DIHALUSKAN :
1.cabe merah
2.kemiri
3.bawang putih
4.bawang merah
5.jahe
6.asam sunti
7.adas
8.kunyit
.
CARA MEMBUATNYA :
- tumiskan semua bahan tumisan
- tuangkan bahan yang sudah dihaluskan
- masukan daging ayam, santan dan kelapa gonseng. Masakan ditutup dan di tunggu menjadi setengah matang.
- masukkan kentang dan ditunggu sampai benar - benar matang
- masakan ayam masak merah sudah bisa di hidangkan
Terima kasih dan jangan lupa ikuti saya @rizasukma
delizious...
Yes very fragrant comrades, thank you for following friends :-)
I love these spices <3
Thank you guys. I will continue to share the spices that exist in our place Keep on follow me ya buddy :-)