The Diary Game : 01 Juli 2024 || Kalio Daging Buat Shakeil

in STEEM FOR INDONESIA4 months ago

C9137808-B020-4402-8E92-AF1065DACD8E.jpeg

The Diary Game

Senin, 01 Juli 2024
Assalamu'alaikum Wr. Wb

Hai Steemians...
Cuaca pagi ini cerah,
Secerah hatiku untukmu,
Tanggal satu yang kutunggu,
Apa kabar dengan gajiku?
Hehehe

Sahabat steemians...
Cuaca pagi ini memang cerah, setelah dua hari berturut-turut diguyur hujan di pagi hari. Aku dan suami memutuskan untuk berjalan-jalan pagi sambil melihat kebun kami yang tidak jauh dari rumah.

Kebun terlihat mulai semak dengan rumput-rumput yang mulai panjang. Sambil membakar sampah suamiku menyiangi rumput-rumput tersebut dengan cangkul.

Kebunku

Setelah mengambil beberapa batang serai dan daun jeruk untuk bumbu masak, lalu aku dan Shakeil kembali pulang.
Tidak memungkinkan bagi Shakeil berlama-lama di sana karena ada asap dari bakar sampah.

Hari ini aku berencana memasak kalio daging sapi. Kalau di minang, kalio itu berbeda dengan rendang. Kalau rendang dimasak lebih lama bisa hingga 4 jam, sampai mengering dan warnanya hitam kecoklatan. Sedangkan kalio di masak tidak sampai mengering dan warnanya masih kemerah-merahan.

Shakeil sangat suka rendang padang. Ia selalu lahab kalau makan nasi pakai rendang. Tapi kali ini aku tidak sampai memasak rendang, cukup kalio saja.

Sembari aku memasak, Shakeil pun ikut membantu, membantu mengganggu maksudnya...hehehe
Namun tetap kuvalidasi keinginannya dalam batas kewajaran dan tidak membahayakan.
Memang Shakeil lagi aktif-aktifnya. Pantang silap langsung sat set sat set.
Hehehe.

Kalio Daging

Akhirnya kalio dagingpun masak. Suamiku yang sudah pulang dari kebun kemudian bergegas membersihkan diri lalu kami makan bersama. Benar saja, tidak butuh waktu lama menyuapi Shakeil makan nasi. Ia sangat berselera sampai nambah.

Membeli ikan & Teri rebus

Membeli buah

Sore harinya setelah ashar, aku dan suami, tidak ketinggalan Shakeil doonk...hehehe.
Kami pergi berbelanja ke pasar. Setelah membeli ikan dan teri rebus, kami lanjut membeli buah di tempat langganan kami.

Ke Alfamart

Cuaca pukul 18.00 wib masih sangat cerah, hawa panasnya mengundang dahaga. Sebelum lanjut perjalanan pulang, kami memutuskan untuk “ngadem” dulu deh di alfamart. Hehehe.
Setelah membeli minuman dan beberapa kebutuhan lainnya langsung deh kami pulang.

Sesampai di rumah azan magrib berkumandang, kami langsung bersiap untuk menunaikan tiga rakaat shalat magrib.

Demikianlah diaryku hari ini sahabat steemians. Sampai jumpa lagi di postinganku lainnya. Terimakasih bagi yang sudah mampir.

Wassalam
@rinamareta22

Sort:  
 4 months ago 

Enaknya shakeil mamam ya buk, saya juga masak daging rendang Aceh semalam kedua bocah saya juga suka daging asal masaknya jangan pedas2 kali

Iya bu...Alhamdulillah
Shakeil jg baru-baru belajar makan pedas bu jadi level pedasnya sy kurangi😁

 4 months ago 

Nanti bisa di tambah tingkat levelnya

Iya bu😁

 4 months ago 

Apa bumbu kalio dan rendang beda Bu?

Pada dasarnya Sama aja bu..proses masaknya yang beda bu..

 4 months ago 

O gtu,masih saudara SM rendang mgkin y bu😁

 4 months ago 
Thank you for sharing in the STEEM FOR INDONESIA community

Dan terima kasih juga telah berbagi The Diary Game di halaman komunitas Steem For Indonesia:

DescriptionInformation
AI & Plagiarism Free✅️
Status Account✅️
Club StatusClub5050
Support @steem4indonesia❌️
Support burnsteem25❌️

Kami Turut Mengundang Anda Untuk Mendukung Pertumbuhan Komunitas STEEM FOR INDONESIA Dengan Mengdelegasi Ke Akun @steem4indonesia👇

100200300400500
10002000300040005000

Seperti nya enak sekali masakan mamaknya dek syakil, pengen coba lah Bu🤭🤭

Bole...bole...kapan-kapan saya bawakan ya bu😊

Iy buk,, terimakasih

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.16
JST 0.029
BTC 76538.15
ETH 2885.03
USDT 1.00
SBD 2.56