The Diary Game (19 Agustus 2024) - Menonton Film Thailand

in Steem SEA3 months ago (edited)

241C53DF-7991-4C26-88B7-06A464B2235F.jpeg

Assalamualaikum, hallo sahabat steemit! Bagaimana bagaimana kabarnya hari ini? Semoga baik selalu yaa. Aaamiinn. Hari ini saya merasa sangat bosan karna kebetulan semua pekerjaan rumah sudah saya selesaikan, jadi saya bingung harus ngapain untuk mengisi waktu luang saya. Nah juga kepikiran untuk menonton drama thailand karena sebelumnya teman saya @ninaa04 pernah merekomendasikan salah satu film komedi romantis thailand. Saya pun tertarik untuk menontonnyaa mungkin sudah cukup bosan dengan drama melayu yang terus terusan saya lihat.

Film thailand yang saya tonton yaitu First Love (A Little Thing Called Love) yang menceritakan seseorang perempuan yang menyukai kakak kelas nya disekolah. Dimana dia melakukan banyak cara untuk bisa mendapatkan perhatian si kakak kelasnya itu. Dibalut dengan komedi yang sangat menggelitik hati. Tak jarang saya lebih banyak tertawa karna memang selucu itu semua pemainnya.

E40D5BFA-71A9-401E-AF89-9D0C29E2D591.jpeg

F21E0524-957F-4034-B51D-BC1912BA766F.jpeg

Tak cuman komedi, tetapi ada part sedih nyaa juga loh, saya pun ikut terharuu terbawa perasaan mungkin yaa melihat perjuangan Nam mengupgrade diri menjadi lebih baik dari sebelumnya dan tak lepas dari dorongan serta dukungan para sahabat-sahabatnya. Wah ternyata happy ending niih, sesuai dengan yang saya harapkan. Rate 9/10 dari saya untuk film ini walaupun dirilis pada tahun 2010 sudah lumayan lama tapi tetap seru jika di tonton sekarang.

Terima Kasih untuk teman teman sekalian sudah mampir dipostingan saya. Semoga kita selalu diberikan kesehatan olah yang Maha Kuasa, dan jangan lupa untuk bersyukur atas segala nikmat yang sudah diberikan.

Best regards! nurulridhaa
Sort:  
 3 months ago 

Perhatian kakak @nurulridhaa, untuk fotonya tolong cantum sumbernya yang jelas, berikan tautannya. Agar kami bisa mengecek apakah itu foto yang dibolehkan atau tidak, karena yang dibisa di ambil foto seperti web : Pixabay, Pexels, dan beberapa web lainnya, namun saat mengambil fotonya harus mencantumkan sumber dengan jelas.

Sepertinya anda mengambil gambar tersebut dari halaman berikut : https://images.app.goo.gl/wzqHmC366mLvUxNEA,

Tetapi kakak bisa membaca tulisan di bawahnya itu :

IMG_20240820_084027.jpg


Seharusnya dalam setiap kegiatan harian, harus mencantum foto anda sendiri dalam melakukan sesuatu pekerjaan sesuai dengan cerita, mungkin itu saja dari saya. Terimakasih

Cc: pak @anroja, pak @radjasalman, @ninaa04

 3 months ago 

Terima kasih Bapak untuk himbauannya.. Foto tersebut saya dapatkan dari website CNN pak, sudah saya cantumkan juga. Apakah sdh benar pak? Mohon bimbingannya pak🙏🏻

 3 months ago 

Apakah anda tau peraturan dari setiap web tentang konten mereka, saya baru saja membaca ini dari CNN :

Teks, foto, grafik, audio dan/atau materi video Associated Press tidak boleh secara langsung atau tidak langsung dipublikasikan, ditulis ulang untuk disiarkan atau dipublikasikan, atau didistribusikan ulang dalam media apa pun. Baik materi AP ini maupun bagian apa pun darinya tidak boleh disimpan dalam komputer kecuali untuk penggunaan pribadi dan nonkomersial. Pelanggan tidak menganggap AP bertanggung jawab atas segala keterlambatan, ketidakakuratan, kesalahan, atau kelalaian darinya atau dalam transmisi atau pengiriman semua atau sebagian darinya atau atas segala kerusakan yang timbul dari hal-hal tersebut di atas.

Hak cipta 1999 Associated Press. Semua hak dilindungi undang-undang. Materi ini tidak boleh diterbitkan, disiarkan, ditulis ulang, atau didistribusikan ulang.
http://edition.cnn.com/fyi/legal.html

 3 months ago 

Thank you so much sir

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.028
BTC 73442.21
ETH 2602.53
USDT 1.00
SBD 2.39