Out Of The Box, Steem Jadi Mahar Pernikahan?

in #steemit7 years ago (edited)

Dear All Steemians

Pada tanggal 15 Oktober 2017 bertempat di Miniatur Masjid Raya Baiturrahman Aceh, Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul telah berlangsung prosesi akad nikah pasangan Idunk Ace Pradana - Annisa Diah Siswantari dengan mahar berupa saham sebuah perusahaan jamu terbesar di Indonesia.
Source

Saya sengaja membuka tulisana kali ini dengan mengutip berita yang sempat menghebohkan jagat dunia persahaman itu. Kali ini saya mencoba membangun korelasi hajatan serupa dalam media sosial berbasis @blockchain yaitu @steemit.

Steemit dewasa ini berkembang secara positif sebagai ladang menambang Steem dan atau Steemo Dolar. Penguna baru tidak hanya didominasi oleh kaum bepekerjaan namun juga mereka yang jobless. Testimoni pendapatan dan analisa telah menjadikan steemit sebagai tempat berkumpulnya penambang Steem dan atau Steem Dolar.

Harga 1 Steem per tanggal 18 Desember 2017 adalah Rp 34,575.64 atau 0.18500 Steem Dolar dan ada kecendrungan terus meningkat di masa mendatang. Bagi seorang pebisnis akan mudah mendapatkan angka-angka tersebut dan menampilkan analisa keuntungannya.

Akun steemit yang sangat valid juga menjadi nilai tawar yang tinggi. Sekarang untuk mendaftar akun steemit membutuhkan verifikasi yang lumayan lama. Jadi tidak sembarangan orang bisa membuat akun steemit.

Bagi pengguna steemit yang masih lajang terutama laki-laki, bisa memanfaatkan situasi tersebut. Menambang Steem dengan membuat postingan-postingan di Steemit. Investasi Steem Dolar ke dalam bentuk Steem atau Steem Power.

image

Suatu saat jika pujaan hati telah siap dilamar dan anda siap melamar. Maka akan ada sebuah media massa yang mengangkat judul berita "Out Of The Box, Steem Jadi Mahar Pernikahan. Apakah itu anda dan pasanganmu?

Kalau saya sudah bekeluarga dan mempunyai satu putri. Semoga akun Steemit ini bermanfaat juga bagi keluarga saya.

Salam @musrahan

Sort:  

Semoga sukses meminang dan menghalalkan dia...

Saya sudah bekeluarga, udah punya anak satu

Meski berorientasi ke hasil yang besar, jangan pernah melupakan ada proses yang harus dilalui untuk sampai ke sana.
Dalam hal ini tentunya ada hal-hal yang harus dibangun di Steemit ini.
Semoga sukses selalu ya

semua kita akan merasakan sebuah proses. Banyak jalan menuju jakarta.
Terima kasih sudah berkunjung.

Kumpulkan 1000 steem...dia akan kita lamar..haha..bereh tat

padum jeut keu sen nyan... misal 1 Steem 100.000. Maka akan ada dana segar 100.000.000.
panggang sapi dong haahaha

Saya juga sudah berkeluarga, sudah punya istri dan anak.

Nah, menurut bang @musarhan, kalau mengumpulkan SBD1000 untuk apa?

untuk disumbangkan kepada saya aja...

idenya menarik om, meskipun jalannya bakal panjang untuk mencapainya. tapi semangat bang

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 57658.56
ETH 2273.22
USDT 1.00
SBD 2.46