Balaslah Kejahatan Dengan Kebaikan

Halo steemian's, selamat malam!
Hari ini saya ingin membagikan motivasi tentang keikhlasan dalam hidup, Balaslah Kejahatan Dengan Kebaikan.

InShot_20210706_231814869.jpg

Tak dapat dipungkiri bahwa hidup ini kerap kali membuat kita hampir putus asa. Ada yang berusaha untuk menjadi lebih baik dan ada pula yang hanya pasrah akan keadaan yang dialaminya. Semua berjalan sesuai siklus kehidupan dan sudah ada waktunya masing masing. Perkembangan zaman yang semakin maju dari waktu ke waktu membuat penurunan tingkat kesadaran antara individu terhadap sikapnya sendiri. Sopan santun yang semakin berkurang dan kepekaan sosial yang terus menurun membuat seseorang menjadi individualisme. Kemudian membuat seseorang menjadi emosional dan secara langsung maupun tidak langsung akan berdampak pada lingkungan disekitarnya, hal itulah yang membuat seseorang mudah untuk menyakiti sesama yang bisa berakibat fatal.

Semua manusia di dunia ini pasti mempunyai masalah hidup masing-masing. Terkadang masalah yang satu belum selesai, sudah muncul masalah yang lain. Itulah yang membuat orang sampai frustasi dan putus asa. Salah satunya adalah karena perbuatan orang lain yang membuat perasaan kita sakit , ataupun membuat kita merasa dihina. Namun, apakah kita akan membalasnya? Kemudian beranggapan bahwa dengan membalasnya maka semua masalah akan terselesaikan, padahal pada dasarnya pemikiran tersebut lah yang akan membuat masalah semakin berbuntut panjang serta tak ada habisnya.

Lihatlah sebuah pohon mangga, kemudian lemparkan sebuah batu, bisa juga dengan kita patahkan tangkainya. Apa yang akan terjadi? Apakah pohon mangga akan bergerak kemudian memukul kita? Pastinya tidak sahabat. Pohon mangga tetap jadi seperti pohon mangga yang berbuah manis dan berguna bagi makhluk hidup disekitarnya. Itulah nilai kehidupan yang dapat kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari, bahwa balas lah kejahatan dengan kebaikan, walaupun itu sangat berat bagi kita, tetapi cobalah untuk melakukannya. Kejahatan yang dibalas dengan kebaikan merupakan akhlak yang sangat terpuji dan sangat bermoral dan tidak akan menimbulkan masalah-masalah berikutnya.

Untuk itu, marilah kita hidup dengan penuh persatuan dan kesatuan. Sehingga tercipta kehidupan yang damai dan tentram serta tak ada masalah yang timbul.
Be a good person, even if you are not treated well.

Semoga bermanfaat..

@steemadi @muzack1 @firyfaiz @anroja

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.18
JST 0.032
BTC 87260.43
ETH 3288.09
USDT 1.00
SBD 2.95