THE DIARY GAME 08-03-2024 | Aktivitas saya di kebun mentimun

in Hot News Community3 months ago

IMG20240308160510.jpg



Assalamualaikum wr?
Halo semuanya sahabat steemit apa kabar saya harap anda baik-baik saja di Mana pun kalian berada,dan selalu dalam lindungan Allah SWT, kita hidup memiliki berbagai macam tantangan yang harus kita jalani dengan penuh rasa syukur dan tanggung jawab yang besar ,kita hanya manusia biasa yang hidup sementara di atas bumi ini, setiap yang hidup pasti akan mati setiap ada masalah pasti ada jalan untuk kita bisa keluar dari masalah itu,yang penting kita selalu bersyukur tanpa harus ada kata lelah yang keluar dari ucapan kita.

Dan hari ini saya ingin menulis kembali di planform ini di mana dua tahun lalu saya sangat sibuk dengan urusan sebagai ibu rumah tangga yang harus mengurus anak-anak, dua tahun yang lalu saya sempat vakum menghilangkan diri dari sini karena saya harus lebih fokus untuk putra kedua kami, jadi saya sangat sibuk untuk mengurusnya, saya tidak memiliki waktu banyak untuk melakukan apapun karena putra saya masih sangat kecil saat itu, dan saya seorang ibu bukan hanya mengurus anak, akan tetapi saya juga melakukan hal lainnya sebagai tugas ibu rumah tangga (menyucikan pakaian, memasak dan lainnya) itu saya harus mengerjakan tugas seorang ibu rumah tangga.

Dan sekarang putra saya sedikit tumbuh dan mulai dewasa dari perkembangan nya dan ia sudah bisa bermain karena umur putra saya sudah satu tahun lima bulan sekarang, dan saya pikir untuk kembali setelah dua tahun saya menghilang dari teman-teman, dan saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk selalu aktif di di mana awal mula saya datang ke sini, insya Allah akan kembali berkarya sebagai steemians indonesia didalam topik The Diary game pertama saya.

IMG20240308073911.jpg

IMG20240308073832.jpg
Menyiapkan sarapan pagi

Pagi ini saya bangun lebih awal, yang pertama saya lakukan adalah shalat subuh , setelah itu saya awali dengan kesibukan, menyiapkan sarapan pagi untuk suami dan anak-anak ini tugas saya sebagai istri yang baik,dan hari ini saya tidak terlalu buru-buru karena putra saya tidak sekolah karena sudah libur,jadi saya melakukan semua hal dengan biasa saja,saya tidak tahu pagi ini harus memasak apa untuk sarapan pagi , kebetulan kemarin sore saya menyimpan ikan yang saya beli di kulkas,dan saya mengambilnya, menyucikan ikan dan memberi garam pada ikan dan selanjutnya saya harus menggoreng nya,dan saya membuat kan sambal dan semua ikan saya masukan ke dalam sambal dan ini adalah ikan sambal goreng, anak saya lebih suka dengan sambal ketika makan nantinya katanya enak, dan saya pun senang jika anak saya suka.

IMG20240308113757.jpg

IMG20240308114741.jpg
Memasak Gulai Sayur, Menu Makan Siang Untuk Keluarga Tercinta

Setelah itu setelah saya membuat sarapan pagi saya harus menyucikan pakaian kotor,dan membereskan rumah menyapu supaya terlihat bersih , kebersihan setengah dari pada iman kata orang tua, setelah itu saya merasakan lelah dan beristirahat sebentar , dan Siang nya saya bingung ingin memasak apa lagi ,ketika saya sedang beristirahat saya teringat bahwa saya ada menanam labu dan juga gambas di dekat rumah walaupun tidak banyak , dan saya mencoba untuk keluar untuk melihat nya, ternyata ada sayur gambas yang ada satu buah ,dan saya memotongnya karena ingin masak menu siang ini , saya langsung menuju dapur untuk membuat masakan untuk makan siang kami, dan suami suka dengan menu ini, dengan senang hati memasak untuk keluarga tercinta.

IMG_20240308_135748.jpg
Bobok Siang Si Bungsu

IMG20240308153141.jpg
My Skill, Membuat Cemilan, Bolu Mentega

Saya merasa sangat lelah dan capek karena melakukan pekerjaan rumah setiap hari ,tapi itu lah jadi seorang ibu yang selalu melakukan yang terbaik untuk keluarga , setelah saya memasak dan semua sudah siap, saya memberikan makan untuk putra kecil saya dan memandikannya karena saya akan menidurkan nya ,ku rasa ia sangat ngantuk karena sudah terbiasa ia tidur siang ,anak saya terbiasa tidur di dalam ayunan , beberapa menit setelah saya menidurkan nya, saya pun bisa beristirahat sebentar ,ketika itu putra pertama saya pulang dari nenek nya yang tidak jauh dari rumah nya,dia menyuruh saya untuk membuat kan kue bolu, katanya sudah lama tidak makan, saya sangat merasa capek besok saja kita buat kan bolu, putra saya tidak mau ,saya harus membuat kan nya hari ini juga , walaupun sedikit capek demi anak kita harus melakukan nya dengan senang hati , putra saya mungkin belum sepenuhnya mengerti hal yang membuat kita capek dia pun masih sangat anak-anak,dan saya membuat kan kue bolu untuk nya, bahan-bahan nya pun juga masih ada di rumah ,dia pun senang setelah kue nya matang ia pun langsung menyantap nya.

IMG20240308160008.jpg

IMG20240308160049.jpg
Membantu Suami Menyiram Mentimun Di Kebun Pekarangan

Setelah membuat kue saya sekejap beristirahat, karena saya akan membantu suami saya menyirami tanaman kami, di perkarangan rumah ibu yang sedikit luas , saya dan juga suami menanam mentimun di sana sebulan yang lalu hingga tumbuh seperti sekarang ini, setiap hari nya dari pertama kami tanam sampai hari ini kami masih menyiram tanaman mentimun kami, mungkin tinggal menghitung hari lagi kami akan memanennya, sebelum saya menyirami nya terlebih dahulu saya melihat dan berkeliling dulu karena ingin melihat di mana ada tumbuh rumput yang banyak dan ingin saya cabut , supaya tidak terganggu tanaman kami, saya menyirami secukupnya air supaya tanaman kami bagus dan bisa tumbuh dengan baik.

IMG20240308160548.jpg

IMG20240308160510.jpg
Kebun Mentimun Hijau Dan Indah

Saya mengambil satu Poto Selfi di dalam tanaman kami karena saya senang melihat tanaman saya tumbuh dengan sangat baik, dan tanaman mentimun saya sudah berbunga mungkin beberapa hari lagi akan ada buahnya dan saya akan memanennya, tanaman mentimun saya tidak luas tapi cukup lah untuk kami makan, karena tidak ada niat untuk menjual nya , sebentar lagi sudah masuk bulan suci ramadhan ,mungkin kami akan membuat nya air mentimun pakai sirup ketika menu berbuka nantinya tanpa harus membeli nya. Lama di kebun mentimun tidak terasa hari hampir gelap, aku pergi dari kebun dan pulang kerumah. Demikian lah dari saya semoga kalian menyukai postingan saya dan terima kasih.

Tentang saya

Salam @maulidar

Sort:  
 3 months ago 

Selamat datang kembali
di steemit kaka.

Lama tidak bertemu apa kabarmu😁

 3 months ago 

Terima kasih, Alhamdulillah saya baik🤭

 3 months ago 

Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you join at least #club5050, don't plagiarize, use original photos or copyright-free images by linking the source

Description
Action
Verified User
Club Status#club5050
steemexclusive✔️
Plagiarism Free✔️
AI Article Free✔️
Bot-Free✔️
Beneficiary Rewards
@𝘯𝘶𝘭𝘭 25%✔️
@𝘩𝘰𝘵.𝘯𝘦𝘸𝘴

Moderation note: Keep sharing your best posts and interact with each other in the comments.

 3 months ago 

Terima kasih atas sarannya pak

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 67692.69
ETH 3797.88
USDT 1.00
SBD 3.51