Berbagai Tipe Penguji dan Pembimbing Skripsi Mahasiswa

in #indonesia7 years ago (edited)

image
BAGI yang kuliah mungkin memiliki kesan tersendiri dengan pembimbing atau penguji skripsinya. Sebagian mungkin sampai trauma diperlakukan sedemikian oleh penguji dan pembimbingnya.

Seorang teman saya pernah menyatakan menghadapi pembimbing sama dengan menghadapi calon mertua. Sebegitu khidmat menemui pembimbing itu.

Nah, hari ini saya mengurai beberapa tipe penguji dan pembimbing skripsi.


image
TIPE SESUAI SELERA MAHASISWA
Tipe ini menggunakan gaya bimbingan mengikuti keinginan mahasiswa. Misalnya, mahasiswa menggunakan metode kualitatif. Maka si dosen mengikuti dan membimbingnya sesuai dengan metode itu. Artinya ini dosen mengikuti gaya mahasiswanya. Memperkuat pengetahuan mahasiswanya. Biasanya gaya ini dipuja-puja oleh mahasiswa.


image
TIPE SELERA DOSEN
Gaya ini dosen membawa mahasiswanya untuk mengikuti seleranya. Biasanya gaya ini akan merombak nyaris seluruhnya skripsi mahasiswanya. Umumnya mahasiswa tidak suka dengan gaya ini. Maka cap-kiler-akan ditabalkan pada dosen jenis ini.

MEMUDAHKAN MAHASISWA
Gaya pembimbing atau pengujinya memudahkan mahasiswa. Cenderung langsung menyetujui apa yang ditulis mahasiswa setelah dipermak sedikit.

MEMPERSULIT MAHASISWA
Ini tipikel dosen yang mengikuti standarnya sendiri. Jika dia standarnya tinggi, maka standar itu pula digunakan pada mahasiswa. Sehingga terkesan mempersulit mahasiswa. Untuk proposal skripsi saja, dosen jenis ini butuh waktu konsul puluhan kali, belum lagi seminar proposal hingga sidang. Total seratusan kali konsul untuk satu skripsi.


image
Jika jadi penguji, dosen ini suka menguji kemampuan mahasiswanya dengan berbagai argumen ilmiah, sehingga terkadang mahasiswanya juga pusing memikirkannya. Alih-alih ngerti, mahasiswa akan puyeng tujuh keliling memahami apa maksud dosen itu.

Nah, dosen paling disukai mahasiswa umumnya hanya dua kali konsul untuk menuju seminar proposal skripsi, lalu dua kali konsul lagi untuk hasil penelitian hingga sidang skripsi. Gaya dosen jenis ini yang paling digemari mahasiswa. Anda merasakan pembimbing atau penguji dengan gaya yang mana?

Upvote and follow me @masriaid

Sort:  

BAGI yang kuliah mungkin memiliki kesan tersendiri dengan pembimbing atau penguji skripsinya. Sebagian mungkin sampai trauma diperlakukan sedemikian oleh penguji dan pembimbingnya.

Seorang teman saya pernah menyatakan menghadapi pembimbing sama dengan menghadapi calon mertua. Sebegitu khidmat menemui pembimbing itu.

Nah, hari ini saya mengurai beberapa tipe penguji dan pembimbing skripsi.

Salam K S I

Nyan cap bg @masriadi. Tulisan ini kembali mengingatkan saya saat menempuh jenjang kuliah di dua studi. Tapi, saya dibimbing oleh dosen yang ramah, memberi arahan dan saling akur antar sesama. Karena yang paling ditakuti oleh mahasiswa juga tipe pembimbing yang saling tidak akur dengan pembimbing lainnya. Ketidakharmonisnya mereka acap kali berefek kepada hasil penelitian mahasiswa. Ini musibah namanya..hehe.
Salam KSI
Meusyen @nazarashy

betul @nazarashy. sy juga kebetulan mendapat pembimbing keren bin cakep

Bak takalon nyoe pengalaman pribadi keunong tampoe bak ibu dosen, hehehe.. That na teuh. Teuman meunyoe @yahqan galak model dosen nyang pakiban. Hahaha....

pasti dijaweub yang cantek @dsatria

kalau saya bang dapat dosen pembimbing yang hana susah that . Tapi sangat teliti hahah, sampe grammar saya di periksa perkata. haha lumayan menghabiskan setahun buat saya untuk selsaikan skripsi haha

Foto pertama kak Dwi bukan sih?

Saya tipe yg mana ya 😁😁 .. merasa udah cukup memudahkan mahasiswa, tapi katanya tiap konsul suka kewalahan karena telalu detail.. kasihan mereka 😂😁😁

Iya betul itu Bu Dwi. Kami sesama penguji di hari itu. Hari itu untuk pertama kali kami menguji dengan tertawa. Sangat menyenangkan. Terbahak-bahak. Rekor terbaru dalam sejarah menguji mahasiswa. Biasanya terbilang serius. Walau tak lekang dari tawa-tiwi. Ini mahasiswa yang menyenangkan. Namanya ulul azimi. Kenal dimana dengan Bu Dwi @rahmanovic

Hahaha kebayang serunya. Sama kak dwi satu Perhimpunan alumni S2 hehe

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.13
JST 0.030
BTC 67321.51
ETH 3513.34
USDT 1.00
SBD 2.83