The diary game better life [6 Juni 2021] Hobi mancing yang tak kaleng-kaleng

in Steem SEA3 years ago

IMG_20210601_174231.jpg

photo hanyalah pemanis ilustrasi

Pagi ini saya di ajak abang sepupu ikut memancing. Planing pertama lokasi nya di Sunur sekitar 10 menit dari pantai gandoriah. Sesampainya di lokasi langsung putar arah ke Manggung, karena, warung yang ada menyediakan Udang buat dijadikan umpan tutup. Akhirnya pindah lokasi ke Manggung. jarak tempuh yang dihabiskan menuju TKP dari pantai Gandoriah kurang lebih 7 menit.

IMG_20210606_093705.jpg

pantai manggung

Setelah mondar-mandir di pasar mencari udang yang akan dijadikan umpan, Akhirnya bertemu juga itu udang. Tapi harganya kemahalan, beralih ke ikan saja yang lumayan agak murah. Sebenarnya memancing adalah jenis hobi yang kurang saya minati. menunggu ikan berjam-jam untuk melumati umpan membuat titik jenuh saya memuncak, apalagi dengan terik matahari yang teramat panas, rasanya bersantai-santai menulis steemit di rumah jauh lebih menyenangkan. Tapi bukan berarti saya kaum rebahan ya.! saya lebih suka menggeluti hobi yang full bergerak. seperti: main bola, futsal, voli, dan jenis olahraga yang banyak bergeraknya. Maklumlah saya tipe orang gampang bosan, jadi tak cocok dengan memancing yang hobinya musti punya tingkat sabar yang lebih.😁

IMG_20210606_164018.jpg

abang sepupu tengah asik nungguin ikan makan umpan

Setelah beberapa kali abang sepupu saya ini melemparkan umpan ikan dengan katrol andalan nya ni, akhirnya strike pertama. Lumayanlah Bahasa pariamannya_"paubek jariah"_. Berhubung katrol nya cuma ada satu terpaksa saya hanya jadi penonton yang baik. hehehe.

IMG_20210606_093716.jpg

Panas pun semakin terik menandakan matahari mulai sejajar dengan ubun-ubun kepala, ternyata sudah pukul 11.30. Saya minta izin pulang, karena mungkin udah lapar juga tapi pastinya jenuh yang teramat sangat. Dan sesuai perkiraan saya abang sepupu saya ini mancingnya tidak akan berlangsung lama, sampai zhuhur aja. Ternyata rencananya dia sampai sore. Dan akhirnya saya pulang dulu ke rumah dan janji kembali lagi setelah ashar sesuai permintaannya. Ngomong-ngomong mancing ini hobi yang paling dia suka, bukan kaleng-kaleng dia sanggup seharian di laut tanpa makan dan minum yang penting rokok sama umpan ikannya ready. Hobi yang tak kaleng-kaleng, meskipun ikat yang didapat sedikit.

IMG_20210606_163446.jpg

pemancing lain, tapi sayang banyak sampah yang ditinggalkan oleh para pemancing

Setelah makan dan tidur di rumah waktu ashar pun datang. Akhirnya saya kembali lagi ke manggung jam 05.00, dan saya dapati si abang masih asyik megangin katrol nya. bukan kaleng-kaleng dia punya hobi. dan nampaknya sudah ada pemancing lainnya, nampaknya sore hari adalah waktu pemancing datang kesini.

IMG_20210606_163530.jpg

hasil tangkapan, seharian

Foto diatas adalah hasil tangkapan abang sepupu dari pagi sampai sore, mungkin tidak banyak tapi hobinya sudah terbayarkan. Adapun nama-nama ikan adalah
  • Nawi
  • Todak
  • Maco
  • muncuang panjang

Akhirnya kami pulang jam setengah 6. Sampai di rumah segera mandi takutnya keburu maghrib. Selesai isya langsung istirahat besok karena besok adalah senin.

Biaklah steemian friends itu saja diary saya hari ini, semoga ada faedah diantara tulisan saya ini.

Note:

Sedikit pesan untuk steemian terkhusus newcomers. Tidak apa-apa jika kurasi postingan kita masih sepi, setidaknya itu sebagai cambuk untuk kita agar lebih memperbaiki kualitas postingan kita. Jangan terlalu menjadikan kurasi adalah alasan utama kita menulis di steemit. Setidaknya ada media yang menampung menyalurkan ide-ide literasi kita. Tetaplah menulis dan jangan membandingkan rumput kita dengan rumput tetangga. Karena, titik paling cepat yang akan membuat kita tidak bersyukur adalah membandingkan diri kita dengan yang lain. Memang tidak dipungkiri kita memang membutuhkan kurasi agar tetap bertahan🤭 barangkali saja, steemcurator sedang memantau siapa saja yang benar-benar serius dan akan tetap bertahan di platform ini, barang kali saja. daaah laahh tu kepanjangan jadinya nih😂
Sort:  
 3 years ago 

Alhamdulillah...
Walaupun sedikit ikan namun ada rezeki

hehehe. Alhamdulillah😁

 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

thanks a lot @ernaerningsih

👍👍😊

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.13
JST 0.030
BTC 64118.79
ETH 3390.14
USDT 1.00
SBD 2.51