The Diary Game : Membuat Asam Sunti, makanan khas Aceh

IMG_20240501_214055.jpg
Gambar Asam Sunti Makanan Khas Aceh
Assalamu'alaikum.
Maaf, saya baru bisa menulis kembali setelah beberapa hari ini terlalu sibuk dengan pekerjaan saya yaitu membuat skp Ekinerja yang diberikan batas waktunya sampai 30 April 2024, karena saya belum menyusun bahan-bahan yang harus diupload ke Ekinerja tersebut, makanya saya fokus untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut, maklumlah karena saya lebih suka bekerja ketika waktu sudah dekat (kepepet) . Bila waktunya masih panjang, santai aja dulu dengan mengerjakan pekerjaan yang lebih menyenangkan dan lebih rileks seperti berkebun atau ngobrol dengan teman atau menonton youtube.

IMG_20240426_114103.jpg
Keseriusan mengisi Ekinerja

Alhamdulillah ternyata pengisian Ekinerja ternyata diperpanjang waktunya sampai 30 Mei 2024, sehingga saya bisa santai sedikit lagi. Wah... Wah.... Wah... Inilah kebiasaan yang sulit untuk dirubah. Mudah-mudahan dengan menjadi anggota Steemit kedepannya bisa menjadi orang yang bisa memanfaatkan waktu dengan bijaksana. Manusia memang mempunyai keunikan masing-masing dalam menjalani kehidupannya. Saya orangnya kurang suka berbicara tapi lebih suka membaca dan menulis, karena dengan menulis saya lebih bisa menjaga bahasa saya daripada berbicara. Dengan menulis saya bisa mengontrol bahasa yang saya gunakan agar tidak membuat orang lain tersinggung dan kadang-kadang malah membuat malu diri sendiri. Karena kalau berbicara langsung, saya merasa bahasa yang saya gunakan terasa kasar dan bisa menyinggung perasaan orang lain, sebab saya kalau berbicara langsung to the point atau tanpa basa basi, dan tanpa membumbui agar terasa lebih enak didengar. Jadi keadaan inilah yang membuat saya malas untuk banyak berbicara. Saya juga yakin bahwa orang yang banyak bicara lebih banyak bohongnya daripada benarnya, karena banyak bicara disebabkan oleh banyaknya angan-angan sipembicara agar sipendengar suka dengan apa yang dibicarakan sehingga banyak kata-kata yang ditambahkan tanpa berpikir panjang dan bahkan dia berani berdusta untuk menyenangkan orang yang mendengarnya.

IMG_20240430_174406.jpg
Menjemur sambil membersihkan asam sunti

Kegiatan saya hari ini disamping kegiatan rutinitas hanyalah menjemur belimbing wuluh yang akan dibuat untuk asam sunti. Asam sunti adalah salah satu makanan khas orang Aceh. Rasanya sangat asam dan asin, biasanya dijadikan sebagai bumbu penyedap bagi masakan khas orang Aceh.
Prosea pembuatannya adalah dengan menjemur belimbing wuluh yang sudah masak selama beberapa hari sampai belimbing tersebut kering atau berwarna coklat kehitaman. Belimbing dijemur dari pagi dan sorenya dimasukkan dalam suatu wadah sambil ditaburi garam. Keesokan harinya dijemur kembali dan air yang keluar dari belimbing tersebut jangan dibuang karena bisa dimanfaatkan untuk membersihkan kamar mandi dan membersihkan noda pada pakaian yang susah dihilangkan.

IMG_20240430_182735.jpg
Setelah diangkat dari jemuran ditaburi garam

Begitulah dilakukan beberapa hari sampai belimbing berwarna coklat kehitaman dan tidak terlalu kering. Mengenai jumlah harinya tergantung panasnya matahari. Biasanya sekitar 5 hari atau seminggu bila cuaca tidak terlalu panas. Proses pembuatannya sebenarnya sangat mudah, dan bahannya juga cuma belimbing dan garam. Demikian dulu cerita dari saya, semoga ke depan ceritanya bisa lebih menarik lagi.

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.16
JST 0.029
BTC 76571.01
ETH 3026.93
USDT 1.00
SBD 2.61