Fokus kepada diri sendiri || dan fokus perbaiki diri sendiri

in Motivation Story3 years ago

Saya ingin menantang anda untuk melatih diri anda selama 6 bulan kedepan Saya menantang anda untuk menutup dunia anda, lepaskan semua yang sedang menghambat Anda untuk meraih impian anda, anda mungkin pernah mendengar bahwa jika anda berada di sebuah penerbangan dan pesawat tersebut jatuh, hal pertama yang perlu anda lakukan adalah menggunakan oksigennya kepada diri anda sendiri terlebih dahulu, anda perlu menyelematkan diri anda sebelum anda bisa menyelamatkan orang lain.

Remini20210705112031065.jpg


Masalahnya seringkali kita terlalu fokus dengan pendapat dan opini orang lain, dan tidak mementingkan kebutuhan diri sendiri diri anda sedang membutuhkan anda, anda sedang berada dalam kondisi keadaan darurat, anda harus segera upgrade diri anda, anda harus segera menyelamatkan diri anda, perubahan kondisi yang terjadi di sekitar kita ini terlalu cepat dunia berubah dengan terlalu cepat, jika anda tidak bisa mengejar dan mengimbangi percepatan yang terjadi dalam lingkungan anda, anda akan mulai sesak nafas, dan ketika anda sudah mulai sesak anda tidak bisa bantu orang lain, oksigen anda kurang, anda perlu bisa memprioritaskan kebutuhan diri anda terlebih dahulu anda perlu upgrade diri anda.

Anda harus menghilangkan semua macam gangguan anda harus bisa mengecilkan fokus anda ke satu titik, satu hal, satu bisnis, satu usaha, dan anda akan mengalami perubahan yang sangat hebat dalam jangka panjang, semua orang menginginkan hasil yang instan tapi melupakan bahwa untuk mendapatkan hasil yang instan anda harus fokus ke satu tujuan terlebih dahulu, apa yang sedang mencuri fokus anda? , Apa yang sedang menganggu fokus anda?, Buang dan lupakan hal tersebut, anda mungkin bisa kembali ke hal-hal tersebut nanti ketika impian anda sudah tercapai.


IMG_8590-01.jpeg


Apakah anda menyukai main game? Ok, anda perlu bisa melupakan main game sampai impian-impian anda terwujud, setelah itu anda boleh main game sepuasnya, apakah teman baik anda sedang mendorong anda kebawah?, Lupakan teman anda dan cari lingkungan baru, anda akan menemukan begitu banyak orang yang akan mengangkat anda keatas, ada pepatah bijak yang mengatakan bahwa "ketika sang murid siap sang guru pun akan muncul", hari ini kenapa anda tidak memiliki mentor kenapa anda tidak memiliki lingkungan yang mendukung anda, kenapa anda terus-terusan berada di tempat yang memiliki pola pikir negatif, karena anda tidak menyiapkan diri anda, anda tidak memantaskan diri anda untuk bertumbuh.

Semua orang mengatakan bahwa mereka ingin mencapai ke puncak, semua orang mengatakan bahwa mereka ingin sukses, tapi tidak banyak yang bersedia membayar harganya untuk mencapai ke puncak, semua hal dalam kehidupan kita itu memiliki harga semua ada harga yang harus di bayar, jika anda ingin handphone yang baru anda ingin kendaraan baru anda harus bekerja lebih, anda mungkin harus lembur anda mungkin harus meluangkan banyak waktu untuk mengerjarkan usaha sampingan anda, anda mungkin meluangkan lebih banyak waktu untuk membaca buku, anda mungkin harus kembali belajar dari berbagai seminar, tentang bagaimana caranya mengembangkan usaha anda, tapi jika anda tidak bersedia untuk melakukan itu jika anda tidak siap berkorban waktu, tenaga, dan pikiran anda, impian anda yang sedang anda korbankan apakah anda menyadari hal
tersebut?.

Ada puluhan juta orang di muka bumi ini yang sedang memperjuangkan impian mereka, dan ada ribuan orang yang memperjuangkan impian yang sama dengan anda, ada ribuan orang yang ketika Anda sedang tidur mereka seang berjuang untuk mengasah diri anda mereka sedang berkorban untuk mencapai impian mereka, terus anda disini sedang duduk manis dan berharap bahwa anda akan mencapai impian anda, karena anda benar-benar menginginkan impian anda, anda tidak siap berkorban.

Tidak ada hal di muka bumi ini yang bisa anda dapatkan tanpa berkorban, bahkan untuk mendapatkan cinta sekalipun anda harus berkorban, jadi berhentilah berkhayal bahwa anda bisa sukses jika anda tidak mau mengasah diri anda sendiri, satu-satunya cara Untuk meraih impian anda adalah anda harus memiliki fokus dan bekerja keras terhadap impian anda, anda harus bisa menunda kesenangan sesaat untuk mencapai impian jangka panjang anda, jika anda bisa merasakan hal tersebut pertanyaan terakhir adalah apakah anda siap kehilangan semua impian anda hanya karena anda malas dan penuh dengan 1000 alasan yang sebenarnya omong kosong.

Salam terhormat kepada :
@steemadi
@aneukpineung78
@msofficial

20% dari postingan ini disumbangkan untuk akun @msofficial.

Salam kenal dari saya @ikhsanart.

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.13
JST 0.030
BTC 67271.13
ETH 3515.41
USDT 1.00
SBD 2.70