Haul ke-107 Cut Nyak Meutia: Perempuan, Pejuang dan Pahlawan (2)

in #indonesia7 years ago (edited)

Oleh Hamdani Mulya
Pengamat Sejarah Aceh

IMG_20170818_092324.jpg
Foto: Cut Nyak Meutia

Dalam buku Haul 107 Pahlawan Nasional Cut Nyak Meutia dipaparkan bahwa di mata teman sejawat maupun musuhnya, nama Cut Nyak Meutia amat harum. Jiwanya yang mencintai kemerdekaan dan anti penjajahan menandai lekuk liku kehidupannya yang singkat.
Cut Nyak Meutia juga dikagumi oleh penulis Belanda, seperti yang terungkap dalam kalimat berikut:
"Wanita Aceh gagah dan berani merupakan perwujudan lahiriah yang tak kenal kata menyerah yang setinggi-tingginya dan apabila mereka ikut bertempur maka akan dilakukan dengan energi dan semangat berani mati yang kebanyakan lebih dari kaum laki-laki bahkan tidak ada bangsa yang berani dari kaum wanita dimanapun tidak ada satu romanpun yang mampu menggambarkan pengorbanan dan keberanian perempuan Aceh." (H.Z. Zentgraaf, Penulis Belanda).
Begitulah hebatnya pahlawan Aceh yang dilukiskan dengan tinta emas oleh penulis Belanda sebagai rasa kagum terhadap pahlawan Aceh seperti sosok Cut Nyak Meutia. Kutipan kalimat tersebut tertulis di sampul buku Haul ke-107 Pahlawan Nasional Cut Nyak Meutia yang disusun dan disunting oleh Cut Dara Meutia Uning dan Marilyn Larahati. Buku kecil ini diluncurkan pada acara tersebut dan penulis mendapat satu buah hadiah buku tersebut.

IMG_20171025_152949.jpg
Foto: Teuku Zulkhairi, MA Intelektual Muslim (kiri) dan Penulis Hamdani Mulya (kanan).

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.13
JST 0.030
BTC 65046.03
ETH 3451.46
USDT 1.00
SBD 2.55