The Diary Game : Kamis, 05 September 2024 "Bantu masak untuk pengajian nanti malam"

in Steem SEA10 days ago

Assalammualaikum sahabat Steemit Indonesia, selamat pagii selamat beraktifitas, semoga hari-hari kita selalu dilindungi oleh Allah SWT, dan dikelilingi dengan orang orang baik😄😄

1000556633.jpg

Alarm pagi berdering, saya bangun dan melaksanakan sholat shubuh, lalu lalu saya segera membereskan kain kain dan bantal. Saya merapikannya dan memasukkan kedalam kamar lalu saya susun dengan rapi.
Lalu saya mulai membersihkan muka dan menyikat gigi, setelah itu saya kembali membentangkan tikar dan membuka pintu rumah agar para tamu jika datang tidak perlu menggedor gedor pintu.
Lalu saya pun menuju dapur, saya mulai menanyakan kepada ibu ibu dapur apa yg harus saya kerjakan, lalu saya diperintahkan untuk mengiris buncis 5kg, udang 3kg, lalu mengiris daun kunyit, daun tapak leman, sereh, daun jeruk serta lain lainnya.
Waktu pun berlalu saya pun selesai mengerjakan itu semua yg belum pernah saya lakukan sebelumnya, lalu saya punkembali mengerjakan tugas tugas lainnya yg menurut saya itu bisa saya kerjakan.
Jam sudah menunjukkan pukul 11.30WIB, saya pun mulai mandi dan mulai membantu menghidangkan sebagian menu yg sudah selesai dimasak.
Lalu saya kembali kedapur untuk melihat cara pembuatan gulai jruk durian, yg menurut saya sangat beda sekali pembuatannya dari tempat saya tinggal yaitu Band Aceh.

1000556633.jpg

1000556632.jpg

Hari semakin siang, tamu mulai berdatangan. Awalnya saya sempat terheran juga kenapa kenduri disini sampai 7 hari berturut tamu wajib dihidang makanan (nasi), siang malam, akan tetapi kembali lagi ke pemilik rumah dan kemampuan masing masing. Karena kalau di tempat kami hari pertama sampai keiga mamu hanya menyajika kue saja untuk tamu. Beda seperti dimeulaboh, dan juga warga sekitar yg datang mengantarkan lauk ke rumah duka.
Adzan zuhur berkumandang saya sera melaksanakan sholat lalu kembali lagi membantu didapur. Kesorean hari nya wawak menyuruh saya untuk membuat satu kuali besar bihun, dan beliau berpesan agar bumbu mie tersebut diaduk tanpa henti agar tidak gosong. Tidak terasa hari semakin sore saya segera memberikan adonan percabeam mie tersebut kepada orang lain. Says segera mandi dan sholat lalu rehat sejenak. Hingga adzan maghrib berkumandang saya segera sholat lalu kembali bantu bantu dikarenakan para tamu sudah mulai datang dan memulai pengajian.
Sebagian tamu wanita langsung menuju dapur untuk bantu bantu, dan sebagian tamu laki laki mengikuti pengajian.
Suasana begitu ramai, antusias warga dan saudara sangat merangkul sekali, dan pemuda pemuda sekitar jiga membantu, ada sebagian dari mereka membantu cuci piring dan bersih bersih piring piring kotor tersebut. Pengajian pun selesai, lalu dilanjutkannya dengan menghidang makan malam. Setelah itu mulai lah mencuci piring piring yang kotor, dan ternyata malam ini adalah malah terakhir yaitu teunujoh. Setelah bersih bersih dan beres beres kami pun beristirahat.

17267659630685265332328635500418.jpg

Lampu kami padamkan untuk segera tidur. Dikarenakan besok harus bangun pagi untuk membereskan piring piring warga dan merapikan barang barang lainnya.
Saya pun segera beristirahat.
Saya seperti biasa bersih bersih dan mengganti pakaian lalu menggelar kasur diruang tamu. Lalu saya pun mulai merebahkan badan untuk tidur..
Selamat istirahat teman-teman🙂

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 65870.41
ETH 2675.73
USDT 1.00
SBD 2.89