THE DIARY GAME | 17 JANUARI 2024 | SARAPAN, MENGAJAR, KOPI DAN STEEMIT

in Hot News Community5 months ago

Copy of Steemit Engagement Challenge S7W4 Your Favorite Place To Visit.jpg

SARAPAN, MENGAJAR, KOPI DAN STEEMIT

Mengawali pagi yang sedikit berawan saya di suguhi makan sederhana buatan istri sebagai menu sarapan pagi bersama dengan anak-anak, jadwal berangkat masih sama seperti hari-hari biasanya. Begitu selesai mandi dan menggunakan seragam kerja saya menemani istri yang lagi sibuk di dapur untuk menyediakan saran dan juga bekal untuk anak-anak, beberapa menu di masak dan di panaskan agar segar kembali.

Nasi goreng ala istri tercinta, telur dadar dan juga sambal ikan dencis menambah cita rasa sarapan untuk pagi ini. Menu sederhana ini jauh lebih lezat dari menu lainnya, membuat saya bersemangat karena asupan energi pagi telah masuk menambah kekuatan fisik untuk menjalani aktivitas pagi ini Rabu, 17 Januari 2024.


Menu sarapan pagi yang sederhana

IMG20240117065024.jpg


IMG20240117064814.jpgIMG20240117064820.jpg

Sedikit informasi yang mungkin sering anda dengar bahwa sarapan bagi akan memberikan energi tambahan bagi anda semua untuk beraktivitas, maka sesibuk apapun persiapan pagi anda usahakan untuk dapat melakukan sarapan pagi karena memang besar manfaatnya dalam beraktivitas. Perlu di ketahui tidak sarapan pagi dapat mempengaruhi fungsi kognitif akibat dari penurunan kadar guru dalam tubuh, maka usahakan sarapan pagi dengan menu yang sesuai dengan kondisi tubuh.

Kembali ke kegiatan saya diawal pagi ini setelah tiba di sekolah saya langsung melaksanakan tugas mengajar, jadwal padat di pagi ini membuat saya harus mengajar dari jam pertama hingga jam terakhir nantinya. Praktis hanya jam istirahat saja yang dapat saya nikmati nantinya, meski begitu saya tetap semangat menjalani rutinitas yang hampir setiap hari saya lakukan.


IMG20240117084015.jpg
Mengambil foto siswa kelas 6, kelas anak saya syifa


Di tengah-tengah waktu mengajar saya melihat kelas 6 lagi melakukan sesi foto untuk kelengkapan Administrasi mendekati akhir kelulusan mereka dalam beberapa bulan ke depan, kebetulan anak saya yang pertama dan juga seorang Steemian yang aktif dengan minat menggambar ada dalam kelompok yang lagi melakukan foto bersama tersebut. Saya pun keluar sejenak untuk mengabadikan momen tersebut, sebagai kenang-kenang dan juga bahan Steemit saya tentunya.


IMG20240117095648.jpg
Menikmati kopi di jam istirahat


Memasuki waktu sekitar jam 10.00 WIB bunyi bel bertanda jam istirahat pun berbunyi, segara saya mengambil kendaraan dan keluar sejenak untuk membeli kopi yang akan saya nikmati di waktu istirahat tersebut. Menikmati jam istirahat tanpa kopi terasa ada yang berbeda, setidaknya asupan semangat agar tetap segar dapat membuat saya jauh lebih bersemangat lagi.

Singkat cerita tanpa terasa jam pelajaran untuk hari ini selesai, tepat jam 12.30 WIB bel tanda waktu pulang telah berbunyi, tiba saatnya saya untuk menjemput dan mengantar anak-anak kembali ke rumah, untuk kemudian kembali keluar rumah mengantar Zahra yang masuk di sekolah siang hari.


IMG20240117112646.jpg
Menjemput anak di TK


Siang hari banyak saya habiskan dengan beristirahat di rumah, seperti postingan-postingan saya sebelumnya waktu siang mendekati sore adalah waktu dimana saya melakukan aktivitas di rumah dengan membersihkan berbagai sudut ruangan, agar sorenya dapat bersantai sambil menunggung waktu menjemput zahra kembali ke rumah.

Jam 16.10 WIB saat rumah sudah terlihat bersih dan nyaman saya pun melaksanakan sholat Asar, setelah itu saya bersiap-siap untuk menuju ke kota dan menjemput Zahra di sekolah setiba istri pulang dari kantornya. Keramain terlihat sore hari di kota Lhokseumawe, waktu jam pulang kantor membuat kawasan cunda menuju simpang selat malaka sedikit padat, belum lagi Pak Polisi sudah berdiri memantau arus lalu lintas menambah kepada karena banyak kendaraan roda dua yang berputar arah, maklum ada sebagian yang tidak menggunakan helm.


IMG20240117195021.jpg
Sore hari membeli kue


Setelah menjemput Zahra di sekolah saya pun menuju ke rumah, dalam perjalan pulang saya singgah sejenak di toko kue Bungoe Tanjung untuk membeli pesanan kue istri untuk berbuka puasa nanti. Istri dan anak pertama saya sudah beberapa hari ini puasa ganti, sehingga hampir setiap sore selalu ada pesanan kue untuk mereka berbuka puasa.

Singkat cerita setalah lewati waktu magrib dengan sholat magrib, makan malam dan membimbing anak-anak belajar, waktu malam saya habiskan dengan membuat tugas sekolah dan juga membuat postingan untuk saya posting di Steemit. Kegiatan dan juga rutinitas hari ini akhirnya berakhir di sebabkan mata yang mulai tidak bersahabat, singgah beristirahat adalah keputusan tepat untuk menyelesaikan segala perkerjaan hari ini.

Sekian postingan singkat saya, semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat dan bahagia.



About my account
PeriodOctober 18, 2023-January 18, 2024
Transfer to Vesting 981.013 Steem
Cash Out
0 Steem
ResultClub100
CSI16.8 ( 0.00 % self, 100 upvotes, 75 accounts, last 7d )
Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Full kegiatan ya, keliatan rotinya sangat lezat.

 5 months ago 

Rutinitas yang padat dan melelahkan pak @fantvwiki. Rasa syukur pastinya tercipta dapat sarapan di pagi hari.

Semoga berkah ilmunya, pak. Sukses selalu untuk kita🎉✨

 5 months ago 

Aamiin, komentar yang membuat saya bersemangat Bang ahmadrosyid. Terima kasih telah menyapa, Sukses juga untuk anda Bang ahmadrosyid. Aamiin

 5 months ago 

Alhamdulillah. Aamiin, bang🤲

 5 months ago 

Sebanyak apapun kegiatan, yang penting tetap makan.

 5 months ago 

Hak tubuh bang bahrol, apapun kegiatannya harus makan.😂😂

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.12
JST 0.028
BTC 65156.13
ETH 3530.38
USDT 1.00
SBD 2.48