Building clean and healthy living habits among children|steemCreated with Sketch.

in Hot News Community2 years ago

PHBS Kelompok 112_02.jpg
Students teach children clean and healthy living habits.


Clean and Healthy Living Behavior or PHBS is a series of behaviors that are practiced on the basis of awareness as a result of learning that makes a person, family, group and community independent in the health sector and actively involved in realizing public health.

PHBS in the educational environment really needs to be done to maintain the health and safety of all students, teachers, education staff, and other school members.

It was this awareness that made Universitas Malikussaleh Community Service students from Group 112 provide knowledge and understanding to Puuk Elementary School students in Samudera District, North Aceh, regarding the importance of implementing clean and healthy living behaviors. Group 112 Real Work Lecture (KKN) students carry out one of their work programs with PHBS in their activities, namely washing hands and brushing teeth at one of the 10 State Elementary Schools (SD) in Gampong Puuk, Samudera District, Saturday (19/11/2022).

In the work program at Puuk Elementary School, it starts at 07.30 with morning exercises and at 08.00 there is the socialization of PHBS until 09.30 which is attended by students from grade 1 to grade 6.

The Head of Group 112, Ariken Subriandi, said the purpose of implementing this work program was to provide students with knowledge about the importance of implementing PHBS in everyday life so that they are not easy to get sick, "If you are accustomed to implementing a healthy lifestyle, students can grow healthy and learn with enthusiasm at school,” said the Chemical Engineering student.

Group 112 supervising lecturer, Jufridar MSM, hopes that clean and healthy living behavior should become a routine activity so that it becomes a new habit among students.

"To change children's behavior, you can't just do one or two weeks of socialization. This activity can be carried out until the end of the KKN period," he reminded.

Apart from Ariken Subriandi, Group 112 is M Sami Aljabber and Salsabila from the Public Administration Study Program, Fitriyaningsih (Chemical Engineering), Farhan Ramadhana (Civil Engineering), Syahira Rizky (Sociology), and Fitri Al Faini Siregar (Management).

Then Sriwahyuni ​​(Communication Science), Yessi Anzela Lubis (Agroecotechnology), Shalya Fazila dan (Architectural Engineering), Dina Selvia (Development Economics), Nadila Fitri (Accounting), and Puan Nassya Amalia Islamy (Medicine). [ayi]


PHBS Kelompok 112_01.jpg
Membangun kebiasaan hidup bersih dan sehat sejak dini.


Cara Mahasiswa Mendidik Anak-anak Membangun Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat atau PHBS adalah serangkaian perilaku yang dipraktikkan atas dasar kesadaran sebagai hasil pembelajaran yang menjadikan seseorang, keluarga, kelompok, dan masyarakat secara mandiri di bidang kesehatan dan turun aktif mewujudkan kesehatan masyarakat.

PHBS di lingkungan pendidikan sangat perlu dilakukan untuk menjaga kesehatan dan keselamatan seluruh siswa, guru, tenaga kependidikan, dan warga sekolah lainnya.

Kesadaran itulah yang membuat mahasiswa KKN Universitas Malikussaleh dari Kelompok 112 untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada murid SD Puuk Kecamatan Samudera, Aceh Utara, terkait pentingnya menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 112 melaksanakan salah satu program kerjanya dengan PHBS dalam kegiatannya yaitu cuci tangan dan gosok gigi di salah satu Sekolah Dasar (SD) Negeri 10 di Gampong Puuk Kecamatan Samudera, Sabtu (19/11/2022).

Dalam program kerja di SD Puuk tersebut dimulai pukul 07.30 dilaksanakannya senam pagi dan pukul 08.00 dilaksanakan sosialisasi PHBS sampai jam 09.30 yang diikuti siswa mulai dari kelas 1 sampai dengan kelas 6.

Ketua Kelompok 112, Ariken Subriandi, mengatakan tujuan dari dilaksanakan program kerja ini yaitu untuk memberikan pengetahuan siswa mengenai pentingnya menerapkan PHBS dalam kehidupan sehari-hari agar tidak mudah untuk terkena penyakit, “Jika terbiasa menerapkan pola hidup sehat maka siswa dapat tumbuh sehat dan dapat belajar dengan semangat di sekolah,” ujar mahasiswa Teknik Kimia tersebut.

Dosen pembimbing kelompok 112, Jufridar MSM, mengharapkan perilaku hidup bersih dan sehat harus menjadi kegiatan rutin agar menjadi kebiasaan baru di kalangan siswa.

“Untuk mengubah perilaku anak-anak, tidak bisa hanya dengan satu atau dua pekan sosialisasi. Kegiatan itu bisa dilakukan sampai menjelang berakhirnya masa KKN,” ujarnya mengingatkan.

Selain Ariken Subriandi, Kelompok 112 adalah M Sami Aljabber dan Salsabila dari Program Studi Administrasi Publik, Fitriyaningsih (Teknik Kimia), Farhan Ramadhana (Teknik Sipil), Syahira Rizky (Sosiologi), dan Fitri Al Faini Siregar (Manajemen).

Kemudian Sriwahyuni (Ilmu Komunikasi), Yessi Anzela Lubis (Agroekoteknologi), Shalya Fazila dan (Teknik Arsitektur), Dina Selvia (Ekonomi Pembangunan) , Nadila Fitri (Akuntansi), dan Puan Nassya Amalia Islamy (Kedokteran). [ayi]

Sort:  

TEAM 5 CURATORS:

This post has been upvoted through steemcurator08. We support quality posts anywhere and with any tags.

Curated by: @ponpase

 2 years ago 

Thank you for your review @steemcurator08 dan @ponpase.

Coin Marketplace

STEEM 0.29
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 68331.60
ETH 3842.80
USDT 1.00
SBD 3.64