Acts of Kindness (Feb 25, 2021) - Donor Darah

in Steem SEA3 years ago (edited)

IMG_20220225_173231.jpg

"Setetes darah yang kita donorkan dapat menyelamatkan nyawa orang lain"

Seorang laki-laki paruh baya dengan tergesa-gesa dan mondar-mandir beberapa kali di depan kami yang sedang duduk di kantin rumah sakit setelah menunaikan shalat Jum'at. Sejurus kemudian dia memberanikan diri kepada kami untuk menanyakan siapa diantara kami yang memiliki golongan darah B (+). Laki-laki tersebut berpakaian sangat sederhana dengan sandal jepit yang nyaris putus dan baju lusuh, keringat bercucuran di wajahnya.

Dengan wajah lesu yang nyaris putus asa dia menceritakan bahwa sebelumnya dia sudah ke PMI Pidie dan juga Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD Tgk. Chik Ditiro Sigli mencari darah dengan golongan B (+) tapi kehabisan stok. Istrinya harus dilakukan operasi segera karena adanya gumpalan darah di otaknya. Dia sudah mencarikan darah tersebut dari tadi pagi tapi sampai saat ini belum didapatkannya. Malah jadwal operasi istrinya harus ditunda karena belum adanya stok darah yang dia dapatkan.

IMG_20220225_145143.jpg

Dengan seketika saya menawarkan diri kepadanya untuk mendonorkan darah karena kebetulan saya juga memiliki golongan darah sesuai yang dibutuhkannya. Kami segera ke UTD RSUD Tgk. Chik Ditiro Sigli untuk dilakukan uji kelayakan bagi saya untuk mendonorkan darah. Alhamdulillah setelah melakukan serangkaian tes pemeriksaan, saya diizinkan oleh petugas UTD untuk mendonorkan darah.

Tidak menunggu lama, setelah jarum suntik masuk ke nadi di lengan saya yang sebelah kanan, darah berpindah dari tubuh saya ke kantong penampung darah yang telah disediakan oleh petugas di UTD tersebut. Setelah selesai dilakukan pengambilan darah dari tubuh saya, petugas kembali melakukan uji pencocokan darah pendonor dengan penerima donor sesuai prosedur transfusi darah.

Karena darah telah selesai di ambil dari tubuh saya, saya pamit kepada Bapak tersebut untuk kembali ke Departemen Radiologi melanjutkan pekerjaan saya. Tapi dengan tergopoh-gopoh Bapak tersebut menyusul dari belakang dan memasukkan sejumlah uang ke kantong celana saya seraya mengucapkan terima kasih. Dengan gerak cepat saya menangkis tangannya dan menolak pemberiannya karena dia lebih membutuhkan uang tersebut untuk keperluan selama istrinya di operasi dan di opname di rumah sakit. Mungkin bagi sebagian orang ini hal lumrah menerima uang sebagai bentuk ucapan terima kasih dari mereka. Tapi ini merupakan tindakan yang kurang elok disaat mereka sedang di landa musibah seperti ini.

Sudah menjadi rahasia umum selama ini baik secara terselubung maupun terang-terangan bahwa darah diperdagangkan. Dan biasanya ada calonya dengan mematok tarif tertentu. Biasanya ada oknum seperti tukang becak yang mangkal di depan rumah sakit yang menawarkan jasa mereka untuk mendonorkan darah atau mencari orang lain yang mau mendonorkan darah. Nantinya mereka akan mendapatkan imbalan uang dari yang membutuhkan darah tersebut.

Di satu sisi kita tidak dapat menyalahkan mereka, karena terhimpitnya keuangan yang mereka rasakan. Tapi di satu sisi kita juga prihatin karena yang membutuhkan darah tersebut bukan hanya orang yang mampu untuk membayar. Seperti contoh Bapak di atas, dari cara berpakaiannya dan raut wajahnya terlihat jelas bahwa dia sangat kurang mampu untuk membayar sejumlah uang bagi pendonor darah. Dia berani menyodorkan sejumlah uang kepada saya karena sudah menjadi mindset bagi masyarakat di daerah kita bahwa untuk mendapatkan darah harus mengeluarkan sejumlah uang.

Lanjutkan ke cerita tadi, setelah saya menolak pemberiannya tersebut, Bapak itu sangat berterima kasih, sejujurnya dia sangat membutuhkan uang tersebut. Saya menitipkan salam dan doa untuk istrinya agar operasinya lancar dan cepat sembuh.

Itulah sekelumit kisah dan latar belakang saya mendonorkan darah hari ini. Dalam kesempatan ini saya mengajak siapapun yang membaca tulisan ini untuk mendonorkan darah secara rutin. Selain menyehatkan bagi tubuh kita, darah yang kita donorkan dapat menyelamatkan nyawa orang lain. Saat ini di Aceh, baik UTD rumah sakit maupun PMI masih sangat kekurangan persediaan darah.

Sort:  
 3 years ago 

Kebaikaan yg bernilai ibadah

 3 years ago 

Tidak ada tandingan hanya pencipta yang mampu dapat membalas kebaikan anda pak.🏆🙋🏻‍♂️

Sebuah kebaikan bagi orang banyak dan semoga berkah ya pak 🤗 anroja

 3 years ago 

Aamiin, terima kasih bu

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 65652.91
ETH 2659.52
USDT 1.00
SBD 2.88