MEMBUAT KERUPUK DARI NASI SISA

in #food7 years ago

Bahan-bahan
1 mangkok nasi sisa, rendam kuran lebih 1 jamg
1 mangkok tapioka / secukupnya
3 siung bawang putih
1 sdt ketumbar
1 batang daun bawang saya ambil yang hijaunya saja. iris tipis
secukupnya garam
sesuai selera kaldu/penyedap

Langkah
1.Blender nasi, bawang putih, ketumbar sampai halus

2.Campurkan dalam satu wadah nasi yang sudah diblender,garam, irisan daun bawang, kaldu. Kemudian masukkan tepung tapioka sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis

3.Bentuk adonan menjadi lonjong, kemudian rebus dalam air mendidih hingga mengapung.

4.Angkat tiriskan dan dinginkan
Setelah dingin, potong tipis-tipis dan jemur di bawah terik matahari hingga kering

5.Hasilnya,, kerupuk yang sudah digoreng.. alhamdulillah berhasil...

*catatan tambahan
Untuk memudahkan pemotongan masukkan bakal krupuk yg sudah di rebus kdlm lemari es smpe keras hingga pas di iris bisa gampang krn gk lembek. Dan irisan tmpak halus.

*Silahkan Bunda Berkreatifitas, karena ini resep dasar saja.

Selamat Mencoba Bunda

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 69460.30
ETH 3372.77
USDT 1.00
SBD 2.74